
Bola.net - Ajang BRI Liga 1 2023/2024 sudah memasuki babak final. Persib Bandung akan berduel dengan Madura United untuk leg pertama final Championship Series ini.
Seperti yang sudah diketahui, Persib Bandung dan Madura United sama-sama lolos ke putaran final. Persib Bandung mengalahkan Bali United di semifinal, sementara Madura United mengalahkan juara regular Series, Borneo FC di semifinal.
Seperti babak semifinal, putaran final ini akan digelar dengan format dua leg. Leg pertama akan digelar di stadion si Jalak Haroepat, sementara leg kedua akan digelar di markas Madura United.
Leg pertama akan digelar pada hari Minggu (26/5/2024). Persib Bandung akan menjamu Laskar Sapeh Kerrab di depan puluhan ribu Bobotoh.
Mampukah Persib mengamankan kemenangan di leg pertama ini? Atau apakah Laskar Sapeh Kerrab yang mencuri kemenangan di laga ini?
Simak jadwal lengkapnya di bawah ini.
Jadwal Leg 1 Final BRI Liga 1 2023/2024
Persib Bandung vs Madura United
Jadwal: Minggu, 26 Mei 2024
Kick Off: Pkl 19.00 WIB
Venue: Stadion Si Jalak Haroepat, Kab. Bandung
Live: Indosiar
Live Streaming: Vidio
Perkiraan Susunan Pemain Kedua Tim
Persib Bandung (4-3-3): Kevin Ray Mandoza Hansen; Rezaldi Hehanussa, Nick Kuipers, Alberto Rodriguez, Henhen Herdiana, Marck Klok, Dedi Kusnandar, Stefano Beltrame; Febri Hariyadi, David da Silva, Ciro Alves
Pelatih: Bojan Hodak
Madura United (4-3-3): Lucas Frigeri; Koko Ari, Fachrudin Aryanto, Cleberson, Alexvan Djin; Jacob Mahler, Francisco Rivera, Hugo Gomes Jaja, Riyatno Abiyoso, Dalberto, Malik Risaldi
Pelatih: Rakhmat Basuki (Caretaker)
TAG TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Lecce vs Roma - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 6 Januari 2026, 17:00
-
AC Milan Cari Bek Baru, Nathan Ake Jadi Peluang atau Sekadar Mimpi?
Liga Italia 6 Januari 2026, 15:28
-
Prediksi West Ham vs Nottingham Forest 7 Januari 2026
Liga Inggris 6 Januari 2026, 15:19
-
Luapan Emosi Gonzalo Garcia Usai Cetak Hattrick di Laga Madrid vs Betis
Liga Spanyol 6 Januari 2026, 14:57
-
Prediksi Pisa vs Como 6 Januari 2026
Liga Italia 6 Januari 2026, 14:43
-
Sebut Wasit Mafia, Fabio Capello Buru-buru Beri Klarifikasi Penting
Liga Italia 6 Januari 2026, 14:13
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40























KOMENTAR