
Bola.net - Jadwal siaran langsung BRI Liga 1 2022/2023 di Indosiar hari ini, Sabtu 27 Agustus 2022. Salah satu laga yang disiarkan Indosiar adalah laga Bali United vs Persik Kediri.
Bali United menang secara heroik di kandang Bali United pada pekan ke-6 BRI Liga 1. Dihukum kartu merah pada menit akhir babak pertama dan dua penalti, Serdadu Tridatu menang dengan skor 3-2 dari Bali United.
Sementara, Persik menuai malu pada laga terakhirnya di BRI Liga 1. Macan Putih kalah dengan skor 2-0 dari tamunya, PSS Sleman. Persik kini berada di dasar klasemen BRI Liga 1 dengan meraih satu poin.
Di atas kertas, Bali United unggul dari segala aspek dari Persik. Mereka juga akan bermain di kandang. Persik sudah kebobolan 10 gol, sedangkan Bali United sudah mencetak 10 gol. Akan tetapi, Persik juga berpotensi membuat kejutan.
Duel Duo Hijau

Laga BRI Liga 1 2022/23 berikutnya yang akan disiarkan Indosiar adalah duel antara PSS Sleman menghadapi Persebaya Surabaya.
PSS dan Persebaya sama-sama menang pada laga terakhirnya. PSS meraih kemenangan dengan skor 2-0 di kandang Persik Kediri. Persebaya Surabaya menang 1-0 ketika menjamu PSIS Semarang.
Namun, performa kedua tim masih belum konsisten. PSS dua kali menang, dua kali imbang, dan dua kali kalah pada enam laga yang dimainkan. Persebaya dua kali menang, sekali imbang, dan tiga kali kalah dari enam laga.
Statistik mencetak gol dan kebobolan kedua tim hampir sama. PSS mencetak tujuh gol dan kebobolan enam gol. Sementara, Persebaya mencetak enam gol dan kebobolan enam kali.
Musim lalu, Persebaya lebih dominan dalam pertemuan melawan PSS. Persebaya menang 3-1 pada pertemuan pertama lalu menang 1-0 pada perjumpaan kedua. Gol-gol Persebaya musim lalu dicetak Taisei Marukawa dan Ricky Kambuaya, keduanya sudah pindah ke klub lain.
Yuk simak jadwal lengkap pekan ketujuh BRI Liga 1 2022/23 di bawah ini.
Sabtu 27 Agustus 2022

16:00 WIB - Bali United vs Persik Kediri - Indosiar, Vidio
18:15 WIB - Madura United vs Persikabo 1973 - Vidio
20:30 WIB - PSS Sleman vs Persebaya Surabaya - Indosiar, Vidio
Minggu, 28 Agustus 2022

16:00 WIB - Bhayangkara FC vs Persita Tangerang - Indosiar, Vidio
18:15 WIB - Borneo FC vs Persis Solo - Vidio
20:30 WIB - Arema FC vs Persija Jakarta - Indosiar, Vidio
Senin, 29 Agustus 2022

15:30 WIB - Dewa United vs PSIS Semarang - Indosiar, Vidio
16:00 WIB - RANS Nusantara FC vs Barito Putera - Vidio
20:00 WIB - PSM Makassar vs Persib Bandung - Indosiar, Vidio
Top Skor BRI Liga 1 2022/23

7 Gol - Matheus Pato (Borneo FC Samarinda)
6 Gol - David Da Silva (Persib Bandung), Lulihna (Madura United)
4 Gol - Gustavo Tocantins (Persikabo 1973), Ezequiel Vidal (Persita Tangerang)
Klasemen BRI Liga 1 2022/23
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi BRI Liga 1: Arema FC vs Persija Jakarta 28 Agustus 2022
Bola Indonesia 27 Agustus 2022, 16:03
-
Prediksi BRI Liga 1: Borneo FC vs Persis Solo 28 Agustus 2022
Bola Indonesia 27 Agustus 2022, 16:02
-
Prediksi BRI Liga 1: Bhayangkara FC vs Persita Tangerang 28 Agustus 2022
Bola Indonesia 27 Agustus 2022, 16:01
LATEST UPDATE
-
Aryna Sabalenka Kritik Keras WTA: Jadwal Gila, Aturan Kaku, dan Risiko Cedera
Tenis 9 Januari 2026, 11:43
-
Bahagianya Marc Marquez Akhirnya Latihan Pakai Ducati Panigale V2 Usai Cedera Bahu
Otomotif 9 Januari 2026, 11:23
-
Kok Bisa Benjamin Sesko Yakin Man Utd Bakal Keluar dari Zaman Kegelapan?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 10:47
-
Pelatih Baru Persebaya Bernardo Tavares Waspadai Malut United
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 10:46
-
Mikel Arteta Kembali Gagal Kalahkan Arne Slot
Liga Inggris 9 Januari 2026, 10:25
-
Hasil Lengkap, Klasemen, dan Jadwal Pertandingan Proliga 2026
Voli 9 Januari 2026, 10:07
-
6 Pelajaran dari Arsenal vs Liverpool: Peluang Emas Terbuang di Emirates
Liga Inggris 9 Januari 2026, 09:48
-
Nonton Live Streaming Pertandingan Proliga 2026 di MOJI Hari Ini, 9 Januari 2026
Voli 9 Januari 2026, 09:43
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
























KOMENTAR