
Bola.net - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta akan kembali menerapkan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) total. Kebijakan itu mulai efektif pada 14 September 2020, hingga waktu yang belum ditentukan.
Kebijakan ini bisa saja berimbas terhadap penyelenggaraan Shopee Liga 1 2020. Pasalnya, kelanjutan kompetisi kasta tertinggi sepak bola di Tanah Air itu dijadwalkan kick off pada 1 Oktober, atau 17 hari setelah PSBB di Jakarta diterapkan.
Lantas, apakah PSBB di ibu kota mempengaruhi restart Shopee Liga 1 musim ini?
"Sementara masih on schedule," ujar Direktur Operasional LIB, Sudjarno, kepada Bola.net, Kamis (10/9/2020).
"Mudah-mudahan tidak ada pengaruhnya. Kita pantau terus perkembangan ke depan," timpal Direktur Utama (Dirut) LIB, Akhmad Hadian Lukita, kepada Bola.net.
Ini merupakan kali ketiga pemerintah Provinsi DKI Jakarta menerapkan PSBB, setelah sebelumnya pada 10 - 23 April, dan 24 April - 22 Mei. Kebijakan ini kembali diterapkan lantaran terus meningkatnya jumlah pasien COVID-19 di ibu kota.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters.
Homebase Bhayangkara

Di sisi lain, penerapan kembali PSBB di ibu kota kemungkinan berimbas terhadap Bhayangkara FC. Sebab, untuk mengarungi sisa kompetisi, tim berjuluk The Guardian itu memilih berkadang di Stadion Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian (PTIK), Jakarta Selatan.
LIB pun akan secepatnya melakukan komunikasi dengan Bhayangkara FC terkait hal ini. Bukan tidak mungkin, tim asuhan Paul Munster itu bakal mencari kandang di luar Jakarta.
"Segera koordinasi dengan Bhayangkara FC," imbuh Akhmad.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kedatangan Pemain Asing PSIS Semarang Kembali Tertunda
Bola Indonesia 10 September 2020, 23:40
-
Tak Ada Rafinha, Persela Harus Ubah Skema
Bola Indonesia 10 September 2020, 23:36
-
Brian Ferreira Dijadwalkan Tiba Akhir September
Bola Indonesia 10 September 2020, 22:18
-
Cleansheet, Penjaga Gawang Arema FC Dapat Pujian
Bola Indonesia 10 September 2020, 22:15
-
Persela Lamongan Akan Menjajal Klub Lokal
Bola Indonesia 10 September 2020, 22:13
LATEST UPDATE
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55




















KOMENTAR