
Bola.net - Perjuangan Persik Kediri kala menjamu Madura United pada lanjutan BRI Liga 1 2022/2023 bakal bertambah berat. Pasalnya, dalam laga yang dihelat di kandang mereka tersebut, Macan Putih -julukan Persik Kediri- tak akan didukung suporter setia mereka.
Persik harus bermain tanpa suporter akibat surat dan rekomendasi yang dikeluarkan oleh pihak kepolisian.
“Pihak panpel Persik Kediri telah siap menggelar pertandingan. Kami juga terus bekerja berusaha memenuhi poin-poin yang disampaikan seperti single seat usai assessment bersama pihak kepolisian. Kami juga telah melakukan upaya perbaikan pagar stadion," kata Ketua LOC Persik Kediri, Randy Nindito, Sabtu (21/01).
"Semoga pada laga kandang berikutnya, laga yang dimainkan di Stadion Brawijaya Kediri sudah bisa dihadiri oleh Persikmania dan penonton lainnya," sambungnya.
Persik sendiri dijadwalkan akan menjamu Madura United pada lanjutan BRI Liga 1 2022/2023. Laga ini akan dihelat di Stadion Brawijaya Kediri, Selasa (24/01) mendatang.
Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Harap Dukungan Suporter
Lebih lanjut, Randy Nindito mengungkapkan bahwa Persik tetap mengharapkan dukungan Persikmania dan suporter mereka lainnya. Namun, sambungnya, dukungan ini dilakukan dari rumah mereka masing-masing.
"Sesuai hasil kesepakatan dengan Aliansi Suporter Persik Kediri, panpel mengimbau para suporter tidak hadir di stadion untuk menghindari adanya penumpukan atau pengumpulan massa," tuturnya.
"Kita jaga kondusivitas Kediri bersama-sama," ia menambahkan.
Tetap Profesional
Sementara itu, Pelatih Persik Kediri, Divaldo Alves, menyayangkan kondisi ini. Namun, Divaldo memastikan anak asuhnya akan tetap bermain professional dan berjuang sekuat tenaga demi memuaskan para suporter setia Persik Kediri.
“Tentu jika diperbolehkan besar harapan kami agar laga kandang Persik tetap dihadiri suporter. Mereka sangat berperan besar di mental dan psikologis pemain," kata Divaldo.
"Namun, saya percaya para pemain tetap akan bermain all out, karena tiga poin bukan saja penting bagi tim untuk terus memperbaiki posisi di klasemen sementara, tapi juga untuk menjaga harga diri Kediri secara keseluruhan," tandasnya.
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jamu Madura United, Persik Kediri Tanpa Dukungan Suporter
Bola Indonesia 21 Januari 2023, 19:57
-
Hasil BRI Liga 1 2022/23 Bhayangkara FC vs Persik Kediri: Skor 2-3
Bola Indonesia 19 Januari 2023, 17:58
-
Jadwal dan Link Streaming Bhayangkara FC vs Persik Kediri di Indosiar Hari Ini
Bola Indonesia 19 Januari 2023, 13:48
-
Prediksi BRI Liga 1: Bhayangkara FC vs Persik Kediri 19 Januari 2023
Bola Indonesia 18 Januari 2023, 14:55
-
Persik Kediri Siap Curi Poin di Kandang Bhayangkara FC
Bola Indonesia 17 Januari 2023, 15:46
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55


















KOMENTAR