Bola.net - Bek Persebaya Surabaya, Otavio Dutra tidak mau fokus pada satu pemain ketika menjamu Tira Persikabo dalam lanjutan Shopee Liga 1 yang disiarkan Indosiar, Minggu (21/7). Kendati lawan memiliki penyerang yang membahayakan.
Penyerang yang dimaksud adalah Loris Arnaud. Pemain asal Prancis tersebut selama ini kerap menjadi ancaman bagi gawang lawan, terutama karena kemampuan duel-duel udaranya.
Menurut Dutra, Loris bukan satu-satunya pemain Tira Persikabo yang patut diwaspadai. Ada banyak pemain lain yang bisa menjadi ancaman bagi pertahanan Persebaya.
"(Loris Arnaud) pemain bagus, pemain berpengalaman di Indonesia ini, tapi bukan dia sendiri, mereka punya Ciro (Henrique), pemain cepat dan pemain bagus asal Brasil," ungkap Otavio Dutra.
"Mereka juga punya Osas Saha yang lagi fight, ada juga gelandang Manahati (Lestusen), dan ada satu pemain asing," imbuh pemain asal Brasil tersebut.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters
Tetap Percaya Diri
Tetapi Dutra menegaskan bahwa dia dan rekan-rekannya tetap percaya diri menatap laga kontra Tira Persikabo. Meskipun di dua pertandingan sebelumnya Persebaya mengalami kekalahan beruntun.
Dutra sedikitpun tidak merasa terpuruk karena selisih poin di papan klasemen tidak terlalu jauh. Sehingga jika bisa menang lawan Tira Persikabo, posisi Persebaya bisa langsung naik.
"Sekarang kami posisi 8 kalau gak salah, kalau menang kembali ke posisi 3-4, jadi kami harus ambil poin di kandang," imbuh Dutra.
"Setelah itu kami ada pertandingan di luar kandang, kami harus manfaatkan itu, meskipun Tira tim kuat, dan mereka di kompettisi ini belum kalah," pungkasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jamu Tira Persikabo, Bek Persebaya Tak Fokus Satu Pemain
Bola Indonesia 20 Juli 2019, 03:42
-
Otavio Dutra Akan Berusaha Agar Gawang Persebaya Tak Kebobolan Lagi
Bola Indonesia 20 Juli 2019, 01:51
-
Proses Naturalisasi Otavio Dutra Diperkirakan Rampung Pekan Ini
Bola Indonesia 19 Juli 2019, 21:19
-
Persebaya Surabaya Vs Persib Bandung: Esteban Vizcarra Siap Main
Bola Indonesia 3 Juli 2019, 01:17
-
Cerita di Balik Comeback Otavio Dutra
Bola Indonesia 2 Juli 2019, 01:23
LATEST UPDATE
-
Pemain Terbaik dan Terburuk dari Laga Parma vs Inter di Ennio Tardini
Liga Italia 8 Januari 2026, 10:11
-
Nonton Live Streaming Pertandingan Proliga 2026 di MOJI Hari Ini, 8 Januari 2026
Voli 8 Januari 2026, 09:31
-
Jadwal Lengkap Proliga 2026, 8 Januari-26 April 2026
Voli 8 Januari 2026, 09:31
-
Man City vs Brighton: Rating Pemain The Citizens usai Tertahan di Etihad Stadium
Liga Inggris 8 Januari 2026, 09:21
-
Jadwal Lengkap Malaysia Open 2026, 6-11 Januari 2026
Bulu Tangkis 8 Januari 2026, 08:55
-
Rapor Pemain Chelsea Lawan Fulham: Cucurella Mengecewakan, Palmer Kembali Senyap
Liga Inggris 8 Januari 2026, 08:27
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58























KOMENTAR