
Bola.net - Widodo C Putro buka suara soal kekuatan Madura United, yang akan menjadi lawan anak asuhnya pada laga pamungkas mereka di BRI Liga 1 2023/2024. Pelatih Arema FC ini menilai bahwa Laskar Sapeh Kerrab -julukan Madura United- bukan tim yang bisa dipandang sebelah mata.
"Madura ini merupakan tim bagus secara taktikal, kekompakan tim, dan bisa memaksimalkan peluang menjadi gol," ucap Widodo.
Menurut pelatih berusia 53 tahun tersebut, Madura United juga memiliki kedalaman skuad yang bagus. Karenanya, Widodo menambahkan, mereka mewaspadai Laskar Sapeh Kerrab sebagai sebuah tim.
"Bagi kami, semua pemain yang masuk ke area pertahanan Arema harus diwaspadai," tutur Widodo.
"Kalau mereka bermain di daerah sendiri, yang harus kami waspadai adalah zona passing mereka," sambungnya.
Arema FC akan menghadapi Madura United pada pekan ke-34 BRI Liga 1 2023/2024. Pertandingan ini akan dihelat di Stadion Gelora Bangkalan Madura, Selasa (30/04).
Laga ini akan menjadi laga krusial bagi kedua tim. Bagi Arema, laga ini sangat penting untuk memastikan nasib mereka di kompetisi Liga 1 musim depan. Sementara, Madura United perlu meraih poin pada laga ini untuk memastikan langkah mereka ke championship series.
Saat ini, Arema FC berada di peringkat ke-13 klasemen. Klub berlogo singa mengepal tersebut mengoleksi 37 poin dari 33 pertandingan.
Sementara itu, Madura United menempati posisi empat klasemen sementara. Mereka mengoleksi 54 angka dari 33 laga.
Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Fokus Diri Sendiri
Lebih lanjut, kendati sudah menganalisis kekuatan Madura United dan menyiapkan penawar permainan mereka, Widodo menyebut bahwa timnya tak mau terlalu memikirkan kekuatan lawan. Mereka, sambung pelatih berlisensi AFC Pro ini, memilih fokus dengan kondisi diri sendiri.
"Bagi kami tetap fokus ke tim sendiri, bagaimana cara bermain kita," kata Widodo.
"Saya berharap pemain menikmati pertandingan tanpa beban. Itu sudah ditunjukkan pemain pada laga kemarin. Mereka tampil luar biasa, menikmati pertandingan sehingga kami bisa menang lawan PSM Makassar," ia menandaskan.
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Arema FC Lolos Degradasi, Widodo C Putro: Hasil Kerja Keras Semua
Bola Indonesia 30 April 2024, 21:26
-
Jelang Laga Hidup-Mati, Arema FC Sanjung Kekuatan Madura United
Bola Indonesia 30 April 2024, 00:07
-
Arema FC Bidik Kemenangan pada Laga Hidup-Mati Kontra Madura United
Bola Indonesia 30 April 2024, 00:03
-
Kalahkan PSM Makassar, Ini Rahasia Sukses Arema FC
Bola Indonesia 26 April 2024, 06:57
-
Jamu PSM Makassar, Arema FC Siap Lanjutkan Tren Positif
Bola Indonesia 25 April 2024, 06:08
LATEST UPDATE
-
Pelatih Dadakan Chelsea Akui 24 Jam yang Gila Menjelang Man City vs Chelsea
Liga Inggris 4 Januari 2026, 16:01
-
Jadwal Nonton Live Streaming Leeds vs MU Malam Ini, 4 Januari 2026
Liga Inggris 4 Januari 2026, 15:49
-
Waspada Superflu H3N2! Dinkes DKI Minta Warga Perketat Pertahanan Diri dengan PHBS
News 4 Januari 2026, 15:41
-
Tempat Menonton Leeds vs Man Utd Hari Ini: Tayang di Mana, Main Jam Berapa?
Liga Inggris 4 Januari 2026, 15:08
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43

















KOMENTAR