Bola.net - Kehadiran Mahmoud Eid tidak hanya membantu Persebaya Surabaya untuk meraih hasil positif di lapangan. Gelandang asal Swedia itu rupanya juga ikut mempromosikan tim Kota Pahlawan di Benua Eropa.
Salah satu jersey Persebaya yang dipakai Mahmoud bertanding menjadi pajangan di salah satu supermarket di negaranya Swedia. Dan menjadi kebanggaan tersendiri di sana.
”Salah satu kaos ada di salah satu supermarket di sini (Swedia). Mereka menaruhnya di wardrobe, tidak dijual,” kata Mahmoud Eid, Rabu (22/7/2020)
Tentu, jersey tersebut merupakan pemberian Mahmoud sebagai buah tangan ketika mudik ke Nykoping, Swedia beberapa waktu lalu. Dia memang membawa pulang beberapa jersey pertandingan.
”Saya berikan kepada orang-orang di sini, saya berikan ke keluarga saya, dan 2-3 orang yang dekat dengan keluarga,” jelas Mahmoud.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters
Keinginan Mahmoud Eid
Dikatakan Mahmoud, sebenarnya dirinya ingin membawa banyak oleh-oleh ketika pulang untuk dibagikan kepada orang-orang terdekat. Tapi, dia harus menyesuaikan dengan kapasitas bagasi.
”Saya ingin melakukannya (membawa oleh-oleh), tapi saya harus melihat seberapa besar bagasi yang ada,” tandas Mahmoud.
Mahmoud sendiri sudah hampir empat bulan di Swedia. Dia pulang setelah kompetisi Shopee Liga 1 2020 dihentikan akibat pandemi Covid-19.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Mahmoud Eid Tertarik dengan Gerakan Bonek Wani Lawan Covid-19
Bola Indonesia 23 Juli 2020, 11:52
-
Gelandang Asing Persebaya Tanggapi Aturan Gaji 50 Persen
Bola Indonesia 23 Juli 2020, 08:30
LATEST UPDATE
-
Persik vs Persib: Bojan Hodak Pede Bisa Menang, Beckham Putra Tak Gentar
Bola Indonesia 5 Januari 2026, 13:15
-
6 Rekor Valentino Rossi yang Berpotensi Dipatahkan Marc Marquez di MotoGP 2026
Otomotif 5 Januari 2026, 13:10
-
Gonzalo Garcia dan Seni Kesederhanaan
Liga Spanyol 5 Januari 2026, 13:05
-
Rapor Pemain Real Madrid saat Habisi Real Betis: No Mbappe, No Problem!
Liga Spanyol 5 Januari 2026, 12:00
-
Legenda Liverpool Kompori Manajemen MU untuk Pecat Ruben Amorim
Liga Inggris 5 Januari 2026, 11:57
-
Perlahan Tapi Pasti, Joshua Zirkzee Mulai Buktikan Dirinya Layak Main di MU!
Liga Inggris 5 Januari 2026, 11:42
-
Calum McFarlane Bungkam Keraguan di Etihad, Chelsea Curi Poin dari Man City
Liga Inggris 5 Januari 2026, 11:35
-
Jadwal Lengkap Malaysia Open 2026, 6-11 Januari 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:11
-
Daftar Pebulu Tangkis Indonesia dan Hasil Drawing Malaysia Open 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:03
LATEST EDITORIAL
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10

























KOMENTAR