Bola.net - - Arema FC bisa jadi tak terlalu risau dengan absennya Esteban Vizcarra pada laga kontra Bali United, Sabtu mendatang. Mereka masih bisa memainkan marquee player Juan Pablo Pino untuk mengisi posisi Vizcarra dalam pertandingan lanjutan Liga 1 tersebut.
Pelatih Arema FC, Aji Santoso, menyebut peluang Pino untuk turun pada pertandingan ini cukup besar. Pasalnya, eks pemain Galatasaray ini juga sudah menunjukkan tekad dan semangatnya dalam sejumlah sesi latihan.
"Pino saya lihat sangat semangat pada sesi latihan. InsyaAllah akan kita beri kesempatan main," ujar Aji.
Pelatih berusia 47 tahun ini juga menyebut alasan lain terkait keputusannya bakal memainkan Pino. Aji mengaku keputusannya ini sebagai bentuk sikap fair bagi eks penggawa AS Monaco ini.
"Saya memainkan pemain berdasar pertandingan terakhir dan persiapan. Nah, pada sesi persiapan, Pino sangat bagus," tuturnya.
Pino sendiri sebelumnya sudah diparkir dalam tiga pertandingan Arema FC. Ia tak sekalipun bermain pada laga-laga kontra Mitra Kukar, Persija Jakarta dan Perseru Serui. Hal ini menyusul penampilan pemain 30 tahun tersebut yang dinilai belum sesuai ekspektasi pelatih.
Di sisi lain, manajemen Arema FC menyambut positif kemungkinan Pino bakal dimainkan pada laga ini. Mereka ingin melihat permainan Pino, sebelum mengambil keputusan terkait masa depan pemain asal Kolombia ini di Arema.
"Saya sudah dapat laporan bahwa progressnya bagus. Nah, pada pertandingan lawan Bali United kita bisa lihat," kata General Manager Arema FC, Ruddy Widodo.(den/asa)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Juan Pino Akan Gantikan Posisi Vizcarra
Bola Indonesia 14 Juni 2017, 17:28
-
Nasib Pino Ditentukan Laga Kontra Bali United
Bola Indonesia 13 Juni 2017, 14:29
-
Kontra Perseru Jadi Penentuan Nasib Juan Pino
Bola Indonesia 8 Juni 2017, 18:45
-
Arema FC Carikan Juan Pino Penerjemah
Bola Indonesia 5 Juni 2017, 18:17
-
Tidak Punya Fighting Spirit, Aji Santoso Ultimatum Pino
Bola Indonesia 3 Juni 2017, 20:45
LATEST UPDATE
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
-
Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Mali 18 November 2025
Tim Nasional 17 November 2025, 17:54
-
Pertahanan Solid Persib Bandung Jadi Kunci Sukses di BRI Super League dan Pentas Asia
Bola Indonesia 17 November 2025, 17:48
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR