Bola.net - Sukses timnya mencuri satu poin pada laga tandang kontra Persipura Jayapura, akhir pekan lalu, memberi tambahan motivasi bagi para penjaga gawang Arema FC. Benteng pertahanan terakhir klub berlogo singa mengepal ini disebut berada dalam kepercayaan diri tinggi jelang menghadapi PS TIRA, pada lanjutan Shopee Liga 1 musim 2019.
"Hasil imbang ini membuat mental para penjaga gawang Arema, dan juga semua pemain lain, dalam kondisi bagus," ucap Pelatih Kiper Arema, Yanuar Hermansyah, pada Bola.net.
"Khusus kiper, saya bisa mengetahui dari gesture mereka saat berlatih. Mereka sangat nyaman dan sudah kembali percaya diri," sambungnya.
Arema sendiri sebelumnya sukses menahan imbang Persipura, pada laga pekan ke-23 Shopee Liga 1 musim 2019. Tertinggal dua gol lebih dulu pada laga yang dihelat di Stadion Aji Imbut Tenggarong, Minggu (20/10), Arema sukses memaksa tuan rumah berbagi angka 2-2.
Sebelum laga kontra Persipura, Arema sempat menderita kekalahan telak kala menghadapi PSM Makassar, pada laga tunda pekan kelima. Kekalahan 2-6, dalam laga yang dihelat di Stadion Andi Mattalatta Makassar, Rabu (16/10) tersebut dinilai membuat mental skuad besutan Milomir Seslija ini goyah.
Terdekat, Arema akan menghadapi PS TIRA. Laga pekan ke-24 Shopee Liga 1 musim 2019 tersebut bakal digelar di Stadion Pakansari Bogor, Kamis (24/10).
Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Termotivasi Kembalinya Sang Kapten
Selain sukses timnya mencuri satu poin pada laga kontra Persipura, ada hal lain yang membuat motivasi para penjaga gawang Arema meroket. Hal tersebut adalah kembalinya kapten tim Arema, sekaligus komandan lini belakang mereka, Hamka Hamzah.
Hamka kembali bergabung dengan tim usai absen pada laga kontra PSM Makassar dan Persipura Jayapura. Pemain berusia 34 tahun tersebut sudah pulih dari tifus yang ia derita beberapa waktu lalu.
Tak hanya tifus, Hamka juga sempat menderita cedera otot paha. Cedera ini dideritanya pada laga terakhir sebelum jeda kompetisi, beberapa waktu lalu.
"Hamka memang belum bisa dipastikan akan main. Namun, kehadirannya pada sesi latihan sangat berarti bagi para penjaga gawang Arema," tutur Yanuar.
"Mereka termotivasi dengan bergabungnya lagi Hamka. Hal ini terlihat dalam sesi latihan. Semangat para penjaga gawang kami kian berlipat," ia menandaskan.
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Arema Bakal Main Cerdik Kala Menghadapi PS TIRA
Bola Indonesia 23 Oktober 2019, 23:50
-
Arema FC Waspadai Serangan Balik PS TIRA
Bola Indonesia 23 Oktober 2019, 22:46
-
Zainudin Amali jadi Menpora, Ini Kata Arema FC
Bola Indonesia 23 Oktober 2019, 19:33
-
Jelang Jamu Arema FC, RD Lakukan Pendekatan Psikologis kepada Pemain
Bola Indonesia 23 Oktober 2019, 15:15
-
Kiper Arema Dapat Motivasi Tambahan Jelang Menghadapi PS TIRA
Bola Indonesia 23 Oktober 2019, 01:49
LATEST UPDATE
-
Jadwal Lengkap Malaysia Open 2026, 6-11 Januari 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:11
-
Daftar Pebulu Tangkis Indonesia dan Hasil Drawing Malaysia Open 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:03
-
Kabar Baik MU! Bruno Fernandes dan Mason Mount Fix Comeback Lawan Burnley
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:41
-
Telan Dua Hasil Imbang Beruntun, Matheus Cunha Minta MU Lekas Move On
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:24
-
Kritik Manajemen MU, Ruben Amorim Terancam Dipecat?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 09:59
-
Daftar Pemain Voli Putri Gresik Phonska Plus Pupuk Indonesia di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:57
-
Panduan Lengkap Skrining BPJS Kesehatan 2026: Begini Caranya!
News 5 Januari 2026, 09:11
-
Daftar Pemain Voli Putra Jakarta Garuda Jaya di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:08
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43

























KOMENTAR