
Bola.net - Angga Saputra angkat bicara soal potensi ancaman yang bakal dihadirkan Arema FC. Penjaga gawang PS TIRA Persikabo menilai bahwa ancaman ke gawangnya bakal hadir dari dua pemain depan Arema.
"Untuk pemain yang diwaspadai, saya melihat ada sosok Dedik Setiawan, yang menjadi andalan Arema di lini depan," kata Angga.
"Selain itu, ada juga Ricky Kayame, yang harus sangat diwaspadai karena memiliki kecepatan," sambungnya.
PS TIRA Persikabo akan menantang Arema pada laga pekan keenam Shopee Liga 1 2019. Pertandingan, yang akan disiarkan langsung Indosiar, bakal digelar di Stadion Gajayana, Kota Malang, Sabtu (29/06) mendatang.
Dalam empat laga awal, PS TIRA belum sekali pun menelan kekalahan. Mereka sukses meraih dua kali kemenangan dan dua kali hasil imbang. Saat ini, tim besutan Rahmad Darmawan berada di peringkat tiga klasemen sementara dengan raihan poin delapan.
Raihan PS TIRA tersebut kontras dibanding Arema. Sejauh ini, Arema masih berada di peringkat 14 klasemen sementara. Mereka baru mengumpulkan poin tiga hasil dari satu kali menang dan dua kali kalah.
Bagaimana persiapan PS TIRA jelang menghadapi pertandingan lawan Arema? Simak di bawah ini.
Persiapan Maksimal
Angga sendiri mengaku bahwa persiapan timnya berlangsung lancar. Tak ada kendala -menurut pemain yang karib disapa Cecep ini- selama sesi persiapan mereka.
"Alhamdulillah, semua berlangsung baik. Tim pelatih pun sudah menyiapkan tim ini dengan sangat baik. Nanti, tinggal bagaimana kami bermain fight dalam pertandingan tersebut," ujar Cecep.
Tak Diuntungkan Jadwal
Cecep mengaku timnya tak diuntungkan jadwal, seperti yang ditengarai sejumlah pihak. Menurutnya, tak ada perbedaan antara timnya yang tetap bermain sesuai jadwal dan Arema yang mengalami penundaan jadwal dua pertandingan mereka.
"Biasa saja. Saya tidak merasa diuntungkan dengan kondisi yang ada ini," kata mantan penggawa Madura United tersebut.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kiper PS TIRA Persikabo Waspadai Duet Dedik Setiawan - Ricky Kayame
Bola Indonesia 29 Juni 2019, 13:13
-
TIRA Persikabo Tanpa Dua Pemain Lawan Persija
Bola Indonesia 20 Februari 2019, 16:55
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Timnas Indonesia U-23 vs Mali U-23 di Indosiar - Friendly Match
Tim Nasional 18 November 2025, 18:01
-
Link Live Streaming La Liga 2025/26: Barcelona vs Athletic Bilbao, Tayang di Vidio
Liga Spanyol 18 November 2025, 17:51
-
Simak Jadwal La Liga 2025/26 Pekan ke-13, Tayang Eksklusif di Vidio
Liga Spanyol 18 November 2025, 17:41
-
Man United vs Arsenal: Duo EPL Berebut Wonderkid 18 Tahun Olympiakos yang Lagi Naik Daun
Liga Inggris 18 November 2025, 17:01
-
Nonton Live Streaming Timnas Indonesia U-23 vs Mali di Indosiar Malam Ini
Tim Nasional 18 November 2025, 17:01
-
Rekam Jejak Timur Kapadze di Timnas Uzbekistan: Berapa Kemenangan yang Mampu Diraih?
Tim Nasional 18 November 2025, 16:54
-
Dua Wajah Florian Wirtz: Tajam untuk Timnas Jerman, Meredup di Liverpool
Liga Inggris 18 November 2025, 16:39
-
Disebut Sudah Habis, Bintang MU Ini Justru Jadi Pemain yang Krusial untuk Timnas Brasil
Liga Inggris 18 November 2025, 16:08
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55





















KOMENTAR