Bola.net - Klasemen sementara Shopee Liga 1 2019 berubah pada dua laga digelar pada Jumat (2/8/2019) kemarin. Persebaya naik ke posisi ke-5 klasemen. Sementara, Tira Persikabo kembali menempati puncak klasemen.
Tira Persikabo menciptakan rekor tak terkalahkan hingga pekan ke-12 Shopee Liga 1 2019. Itu terjadi setelah tim besutan Rahmad Darmawan tersebut mengalahkan PSIS Semarang.
Dalam laga yang digelar di Stadion Moch. Soebroto, Magelang, Jumat (2/8/2019), Tira Persikabo meraih kemenangan 2-0 berkat gol Wawan Febrianto dan Ciro Alves.
Ini berarti, Tira Persikabo belum terkalahkan hingga pekan ke-12. Sejauh ini, mereka mengemas tujuh kemenangan dan lima hasil imbang.
Kemenangan di kandang PSIS pun membawa mereka kembali ke puncak klasemen, setelah pada pekan lalu posisi itu direbut Bali United.
Di sisi lain, PSIS meraih catatan buruk dalam dua laga terakhir. Sebelum kalah dari Tira Persikabo, PSIS kalah dari Persib Bandung 0-2. Hasil itu menjadi peringatan bagi tim Mahesa Jenar, meski saat ini mereka masih di papan tengah.
Sementara itu, Persebaya Surabaya kembali masuk posisi lima besar klasemen sementara Shopee Liga 1 2019. Kemenangan atas Persipura Jayapura pada pekan ke-12 membuat Irfan Jaya dkk. meninggalkan posisi ke-9.
Tim Bajul Ijo menang atas Mutiara Hitam 1-0 berkat gol tunggal Irfan Jaya di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jumat (2/8/2019).
Untuk melihat klasemen Shopee Liga 1 2019 secara lengkap, simak berikut ini.
Hasil Pertandingan dan Klasemen
Hasil Pertandingan, Jumat 2 Agustus 2019
PSIS Semarang Vs Tira Persikabo 0-2
Kalteng Putra Vs Semen Padang 2-0
Persebaya Surabaya Vs Persipura Jayapura 1-0
Klasemen
Klasemen sementara Shopee Liga 1 2019, Jumat (2/8).
— Shopee Liga 1 (@Liga1Match) August 2, 2019
Klasemen selengkapnya: https://t.co/rriguaaNqG#ShopeeLiga1#ShopeeForMen#ShopeeID pic.twitter.com/XuVYbuVriR
Jadwal hari ini, Sabtu (3/8/2019)
Persija Jakarta Vs Arema FC
Sumber: Bola.com
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Djanur Ingin Jaga Momentum Kemenangan Persebaya
Bola Indonesia 3 Agustus 2019, 20:21
-
Kemenangan atas Persipura Jadi Modal Persebaya Hadapi Madura United
Bola Indonesia 3 Agustus 2019, 17:54
-
Klasemen Shopee Liga 1 2019: Persebaya Tembus 5 Besar
Bola Indonesia 3 Agustus 2019, 08:55
-
David da Silva Tak Pasang Target Gol Bersama Persebaya
Bola Indonesia 3 Agustus 2019, 06:06
-
Pelatih Persipura Berusaha Bijak Sikapi Kekalahan dari Persebaya
Bola Indonesia 3 Agustus 2019, 04:40
LATEST UPDATE
-
Hasil Al-Nassr vs Al-Qadisiyah: Ronaldo Cetak Gol, tapi Tim Tuan Rumah Tetap Kalah
Asia 9 Januari 2026, 03:29
-
Tempat Menonton Arsenal vs Liverpool: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 00:30
-
Kekuatan Pemain Lokal Bicara: Bhayangkara Presisi Awali Proliga 2026 dengan Kemenangan
Voli 8 Januari 2026, 23:17
-
Bandung BJB Tandamata Mengawali Proliga 2026 dengan Tekad Juara yang Kembali Menyala
Voli 8 Januari 2026, 22:08
-
Pelita Jaya Launching Tim untuk IBL 2026, Bidik Juara demi Wujudkan Bintang Lima
Basket 8 Januari 2026, 22:02
-
Proliga 2026: Popsivo Polwan Tetap Lakukan Evaluasi Meski Sukses Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 21:43
-
Hasil Proliga 2026: Juara Bertahan Bhayangkara Presisi Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 20:47
-
Antoine Semenyo Mendarat di Manchester, Segera Resmi Jadi Pemain Anyar Man City
Liga Inggris 8 Januari 2026, 20:32
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR