
Bola.net - Asisten Pelatih Arema FC, Kuncoro, angkat bicara soal kekuatan Persela Lamongan. Kuncoro menilai bahwa Laskar Joko Tingkir memiliki kekuatan yang tak bisa dipandang enteng.
"Secara tim, terutama kerja sama tim, Persela adalah tim yang sangat bagus. Mungkin, masalah mereka hanyalah ada beberapa pemain yang tidak bisa bermain," ucap Kuncoro.
Menurut Kuncoro, Arema berupaya memanfaatkan kondisi Persela saat ini. Arema, sambung pelatih berusia 46 tahun tersebut, bertekad meraih poin pada pertandingan lawan Persela.
"Semoga nanti langkah kami bisa lancar," tutur Kuncoro.
Arema akan kembali ke Lamongan untuk melakoni laga pekan ke-19 Shopee Liga 1 musim 2019, kontra Persela Lamongan. Pertandingan, yang bakal disiarkan langsung Indosiar, tersebut akan digelar di Stadion Surajaya Lamongan, Jumat (20/09).
Saat ini, Arema berada di peringkat enam klasemen sementara dengan koleksi 27 poin dari 17 pertandingan. Sementara, Persela masih terpaku di peringkat 16 dengan raihan 16 angka dari 18 laga.
Bagaimana persiapan Arema jelang pertandingan tersebut? Simak di bawah ini.
Benahi Organisasi
Kuncoro mengaku, timnya telah berupaya sebaik mungkin mempersiapkan diri jelang pertandingan lawan Persela. Beragam persiapan sudah dilakukan Hamka Hamzah dan kawan-kawan untuk menyiapkan diri mereka.
Menurut Kuncoro, ada satu persiapan khusus jelang pertandingan itu. Persiapan tersebut adalah membenahi organisasi tim mereka.
"Kami sudah benahi jarak antarlini, yang sempat menjadi masalah pada beberapa pertandingan sebelumnya. Dengan jarak antarlini yang lebih dekat, tim bisa lebih efektif dalam menyerang atau bertahan," tutur Kuncoro.
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Motivasi Keluar dari Zona Merah Jadi Kunci Persela Kalahkan Arema
Bola Indonesia 20 September 2019, 23:28
-
Highlights Shopee Liga 1 2019: Persela Lamongan 2-0 Arema FC
Open Play 20 September 2019, 21:28
-
Hasil Pertandingan Persela Lamongan vs Arema FC: Skor 2-0
Bola Indonesia 20 September 2019, 20:23
-
Shopee Liga 1: Live Streaming Eksklusif Persela vs Arema
Bola Indonesia 20 September 2019, 17:00
-
Live Streaming Shopee Liga 1 2019 di Vidio: Persela vs Arema
Bola Indonesia 20 September 2019, 16:00
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Milan vs Genoa - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 8 Januari 2026, 19:45
-
Prediksi BRI Super League: PSM vs Bali United 9 Januari 2026
Bola Indonesia 8 Januari 2026, 18:57
-
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 8 Januari 2026, 18:55
-
Prediksi BRI Super League: Persita vs Borneo 9 Januari 2026
Bola Indonesia 8 Januari 2026, 18:52
-
Rodrygo Bangkit di Real Madrid: Dari Terpinggirkan Jadi Andalan Xabi Alonso
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 17:59
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58



















KOMENTAR