
Bola.net - Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso mewanti-wanti kepada pemain untuk tetap menjaga kondisi selama tim diliburkan. Aji bahkan memberikan batas minimal kepada Makan Konate dan kolega.
Persebaya memutuskan untuk meliburkan pemain menyusul belum jelasnya kelanjutan Shopee Liga 1 2020. Namun, belum diketahui sampai kapan penggawa Green Force diliburkan.
"Sudah saya sampaikan tadi pada pemain lokal dan asing, saya mau nanti semua pemain masuk dalam kondisi 70 persen," katanya, Jumat (23/10/2020).
"Dengan begitu, nanti dalam waktu 1.5 bulan (waktu persiapan) tidak terlalu berat untuk menaikkan kembali pada kondisi 100 persen," sambungnya.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.
Diminta Segera Bergabung
Selain menentukan batas kondisi, Aji juga meminta kepada pemain untuk segera bergabung jika masa libur berakhir. Dengan harapan bisa langsung menjalani persiapan dengan tim.
"Saya sudah mewanti-wanti pada seluruh pemain, baik lokal dan asing untuk menghadapi persiapan berikutnya nanti minimal satu bulan lebih 18 hari sebelum kompetisi sudah harus sampai di sini," lanjut Aji.
"Karena mereka perjalanan sangat panjang, butuh waktu istirahat, recovery dua tiga hari baru ikut latihan, jadi nanti latihannya minimal satu setengah bulan," tandasnya.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Libur, Pemain Persebaya Dituntut Jaga Kondisi Minimal 70 Persen
Bola Indonesia 23 Oktober 2020, 20:30
-
Liburkan Pemain, Persebaya Belum Tentukan Batas Waktunya
Bola Indonesia 23 Oktober 2020, 20:27
-
Segera Diliburkan, Persebaya Akan Beri Kebebasan kepada Pemain
Bola Indonesia 21 Oktober 2020, 21:11
-
Ketika Tim Pelatih Persebaya Ikut Latihan Game dengan Pemain
Bola Indonesia 21 Oktober 2020, 21:09
-
Pelatih Persebaya Pesimistis Kompetisi Bergulir November
Bola Indonesia 21 Oktober 2020, 00:55
LATEST UPDATE
-
Wejangan Benzema Agar Vinicius Jr Raih Ballon d'Or: Syaratnya 1, Tapi Sulit!
Liga Spanyol 18 November 2025, 14:33
-
Deretan Pemain Top yang Absen di Piala Dunia 2026: Tak Ada Szoboszlai dan Mbeumo
Piala Dunia 18 November 2025, 14:30
-
Tok! DPR Resmi Sahkan RKUHAP Jadi Undang-Undang, Ini 14 Poin Krusialnya
News 18 November 2025, 14:12
-
Jadwal Timnas Indonesia U-22 Hari Ini, Selasa 18 November 2025: Mali U-22 Part II
Tim Nasional 18 November 2025, 14:05
-
RKUHAP Disahkan: Ini Aturan Baru Pemblokiran Rekening dan Izin Penyadapan
News 18 November 2025, 14:02
-
Melihat Kiprah Cristiano Ronaldo di Piala Dunia: Perjalanan Panjang dari 2006 hingga 2022
Piala Dunia 18 November 2025, 13:24
-
Waduh! Punya Senjata Ilegal, Karim Adeyemi Kena Penalti Rp8,7 Miliar
Bolatainment 18 November 2025, 12:50
-
Terbukti Main Lebih Solid, Sudah Waktunya Portugal Berpisah dengan Cristiano Ronaldo?
Piala Dunia 18 November 2025, 11:53
-
Intip Deretan Fighter BYON Combat Showbiz 6: Tayang Akhir Pekan ini di Vidio
Olahraga Lain-Lain 18 November 2025, 11:50
-
Loh? MU Putuskan Tidak Beli Gelandang di Januari 2026?
Liga Inggris 18 November 2025, 11:45
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55
























KOMENTAR