
Bola.net - Manajemen PS Hizbul Wathan mengambil langkah tegas menyusul belum jelasnya kelanjutan Liga 2 2020. Klub yang bermarkas di Sidoarjo tersebut memutus kontrak seluruh pemainnya terhitung pada Desember kemarin.
Langkah itu diambil karena kondisi keuangan klub sangat terdampak akibat tidak adanya pemasukan. Klub milik Pengurus Wilayah Muhammadiyah Jawa Timur itu merasa sangat dirugikan dengan kondisi itu.
"Kondisi sekarang sangat tidak mengenakkan. Kami merasa sangat dirugikan," kata Presiden Klub PSHW, Dhimam Abror Djuraid dalam rilis yang diterima Bola.net, Selasa (12/1/2020).
"PSHW sudah memutus kontrak pemain secara resmi pada Desember 2020," imbuh mantan ketua Pengda PSSI Jawa Timur tersebut.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.
Tak Ada Jaminan dari PSSI
Selain kondisi keuangan, alasan lain yang membuat PSHW menyudahi kontrak pemainnya adalah ketidakpastian kompetisi. Sebab, sampai saat ini PSSI tak kunjung menepati janjinya.
"Sampai sekarang juga tidak ada jaminan kepastian dari PSSI bahwa Polri akan memberikan izin untuk menggelar kompetisi itu," jelasnya.
Di samping itu, Dhimam juga masih prihatin dengan penyebaran Covid-19 di Jawa Timur. Sehingga penerapan protokol kesehatan harus dijalankan.
"Kita harus prihatin dan berempati kepada masyarakat dan para tenaga kesehatan yang berada di garis depan penanganan Covid-19," tandas Dhimam.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Liga 2 Tidak Jelas, PSHW Putus Kontrak Seluruh Pemainnya
Bola Indonesia 12 Januari 2021, 18:29 -
Buru Pemain Baru, CEO PSHW: Maunya Messi Tapi Duit Enggak Cukup
Bola Indonesia 27 Agustus 2020, 20:55 -
Demi Kepentingan Timnas, PSHW Setuju Jika Liga 2 Digelar Oktober
Bola Indonesia 2 Juni 2020, 20:17 -
PSHW Pecat Nasirin Usai Terlihat dalam Peredaran Narkoba
Bola Indonesia 18 Mei 2020, 17:16 -
KONI Jatim Jajaki Kerjasama dengan Korea Selatan
Olahraga Lain-Lain 22 Desember 2016, 13:03
LATEST UPDATE
-
Prediksi BRI Super League: Persita Tangerang vs Semen Padang 4 Oktober 2025
Bola Indonesia 3 Oktober 2025, 23:57 -
Cerita Unik Eks Pemain Akademi MU Gunakan ChatGPT untuk Nego Kontrak
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 23:21 -
Apa Alasan Jude Bellingham Tak Masuk Skuad Timnas Inggris Terbaru?
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 22:58 -
Lamine Yamal Lagi-Lagi Cedera Tulang Kemaluan, Barcelona Dibuat Kelimpungan
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 22:35 -
Daftar Skuad Timnas Inggris Terbaru: Tanpa Bellingham, Foden, dan Grealish
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 21:46 -
Blak-Blakan! Ini Pengakuan Antony Soal Perlakuan Tidak Menyenangkan di MU
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 20:55 -
Membership Eksklusif Beauty & Wellness Hadir Lagi di FimelaXclusive Batch 3!
Lain Lain 3 Oktober 2025, 20:02 -
Eliano Reijnders Optimistis Timnas Indonesia Bisa Tembus Piala Dunia 2026
Tim Nasional 3 Oktober 2025, 18:39 -
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV, MOJI, dan Vidio, 4-5 Oktober 2025
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:47 -
Hansi Flick Dorong Barcelona Rekrut Bintang Bayern Sebelum Liverpool
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 17:32 -
Dilema Kiper Inter Milan: Dua dari Tiga Penjaga Gawang Kontraknya Segera Berakhir
Liga Italia 3 Oktober 2025, 17:09 -
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:03
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR