“Ya, di posisi-posisi tertentu akan dilakukan rotasi,” kata Jajang ditemui sebelum bertolak ke Ciamis, Minggu (14/10) malam. Tanpa menyebut siapa pemain yang bakal mengalami rotasi, setidaknya di barisan pertahanan mendapat sorotan yang cukup tajam.
Salah satu penyebabnya ialah kehilangan benteng pertahanan Jamie Coyne. Sebelum bertolak ke Ciamis Kamis (11/12) lalu, Coyne diproyeksi bakal dikontrak manajemen Persib. Namun, persoalan dengan agen sang pemain mengenai kontrak menjadi pengganjal sang pemain membela tim berjuluk Maung Bandung.
Posisi Coyne pun akhirnya diemban oleh Aang Suparman. Sedangkan Maman Abdurrahman ditarik lebih keluar dengan mengisi pos sebagai bek sayap kanan. Otomatis, perubahan yang semula berjalan dengan baik itu harus berubah kembali jika tak mau mengalami masalah di lini belakang.
Hal tersebut disadari Abanda Herman. Pemain belakang asal Kamerun mengakui masih bermain dua pertandingan dengan Aang Suparman. Dengan rekan kerja barunya itu, ia berharap dapat terus memadukan kerja sama.
“Kita baru main dalam dua pertandingan uji coba. Tapi gol kemarin datang karena kita belum padu, apalagi dia juga pemain baru,” kata Abanda saat ditemui di Hotel Tyara Plaza, Ciamis (Senin 15/10).
Beruntung, Persib masih bisa mengoreksi kesalahan dalam waktu cepat. Sebab, pemusatan latihan di Ciamis akan dilaksanakan selama satu minggu ke depan. Direncanakan juga, Persib melakukan uji coba sekali lagi melawan tim lokal.
“Kita masih harus mengasah lagi kekompakan. Kami masih punya waktu untuk melakukan itu,” pungkas Abanda. (hug/mac)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Besok, Persib Berlatih di Stadion Galuh
Bola Indonesia 15 Oktober 2012, 21:20 -
Lini Belakang Persib Akan Dirotasi
Bola Indonesia 15 Oktober 2012, 15:54 -
Aang Akui Kurang Komunikasi di Lini Belakang Persib
Bola Indonesia 15 Oktober 2012, 15:01 -
Persib Bisa Jadi Tanding Ulang Lawan Persibangga
Bola Indonesia 15 Oktober 2012, 14:54 -
Sore Ini Persib Mulai Berlatih di Ciamis
Bola Indonesia 15 Oktober 2012, 09:09
LATEST UPDATE
-
Prediksi Chelsea vs Liverpool 4 Oktober 2025
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 11:08 -
Oliver Glasner Tidak akan Pikir Dua Kali untuk Gabung MU!
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 10:52 -
Inilah Deretan Laga yang Harus Dijalani Liverpool Tanpa Alisson
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 10:51 -
Prediksi Inter Milan vs Cremonese 4 Oktober 2025
Liga Italia 3 Oktober 2025, 10:48 -
Didesak Boikot Israel dari Piala Dunia 2026, Begini Respon FIFA
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 10:40 -
Hasil FP1 MotoGP Mandalika 2025: Luca Marini dan Honda Catat Waktu Tercepat
Otomotif 3 Oktober 2025, 10:40 -
Misteri Senne Lammens di MU: Sebenarnya Kiper Utama atau Pelapis Sih?
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 10:36 -
Mengapa Transfer Robert Lewandowski ke AC Milan Tak Semudah yang Dibayangkan?
Liga Italia 3 Oktober 2025, 10:35
LATEST EDITORIAL
-
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29 -
5 Top Skor Sepanjang Masa Liga Champions, Mbappe Mulai Mendekat
Editorial 2 Oktober 2025, 13:55
KOMENTAR