
Bola.net - Eduardo Almeida angkat bicara soal laga perdana timnya pada BRI Liga 1 2022/2023 kontra Borneo FC. Pelatih Arema FC ini menegaskan bahwa laga tersebut tak akan berjalan mudah.
"Melawan Borneo akan menjadi laga perdana kami musim ini. Laga ini akan berlangsung berat karena kami menghadapi tim yang bagus," kata Almeida, Sabtu (23/07).
Namun, Arema FC tetap optimistis jelang laga tersebut. Menurut Almeida, mereka membidik kemenangan pada laga di kandang Pesut Etam, julukan Borneo FC, tersebut.
"Kami akan melakukan segalanya untuk bisa mendapat poin maksimal pada laga besok," tegas Almeida.
Arema FC akan menghadapi Borneo FC pada laga perdana mereka di BRI Liga 1 2022/2023. Pertandingan ini bakal dihelat di Stadion Segiri Samarinda, Minggu (24/07).
Kedua tim sebelumnya sudah pernah bertemu pada ajang Piala Presiden 2022 lalu. Arema FC sukses meraih kemenangan 1-0 pada dua leg laga tersebut.
Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Lupakan Piala Presiden
Lebih lanjut, Almeida tak mau timnya terus terlena dengan sukses mereka mengalahkan Borneo FC pada Piala Presiden lalu. Pelatih berlisensi UEFA Pro ini memastikan timnya fokus menghadapi laga besok.
"Piala Presiden sudah usai. Kami harus fokus pada laga besok. Kami akan fokus dengan apa yang akan dilakukan lawan dan apa yang akan kami lakukan pada laga tersebut," ucap Almeida.
Kondisi Apik
Arema FC sendiri memiliki modal bagus jelang laga ini. Pemain mereka, menurut Almeida, berada dalam kondisi siap tempur untuk menghadapi Borneo FC.
"Kondisi pemain saat ini bagus. Mereka memiliki waktu cukup untuk pemulihan. Kami juga sudah menyiapkan diri untuk menghadapi pertandingan ini," papar Almeida.
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Borneo FC Berbekal Motivasi Tambahan jelang Hadapi Arema FC
Bola Indonesia 23 Juli 2022, 20:41
-
Lupakan Piala Presiden, Arema FC Ogah Remehkan Borneo FC
Bola Indonesia 23 Juli 2022, 19:56
-
Arema FC Optimistis Atasi Tekanan Laga Perdana di BRI Liga 1 2022/2023
Bola Indonesia 22 Juli 2022, 10:08
-
Jelang Liga 1 2022/2023, Arema FC Waspadai Semua Tim
Bola Indonesia 21 Juli 2022, 21:24
-
Shin Tae-yong: Skill Arkhan Fikri Bagus
Tim Nasional 21 Juli 2022, 14:41
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Persib Bandung Kehilangan Adam Alis karena Cedera Kaki
Bola Indonesia 18 November 2025, 04:37
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55























KOMENTAR