
Bola.net - - Madura United resmi menunjuk Milomir Seslija sebagai pelatih baru menggantikan peran Gomes de Oliviera yang baru saja mengundurkan diri. Belum diketahui kontrak yang akan didapatkan Milo, tapi ia sudah mulai latihan bersama pasukan Sape Kerab.
Sebelumnya Gomes mundur dari jabatan pelatih Madura United jelang menghadapi Persiba Balikpapan di Piala Gubernur Kaltim 2018. Keputusan mundur tersebut disinyalir karena buruknya prestasi MU di kompetisi pramusim termasuk Piala Presiden dan Piala Gubernur Kaltim.
Milo sendiri pernah menangani Persiba Balikpapan. Pelatih asal Bosnia tersebut ke depannya akan mendapatkan tentangan untuk membangkitkan Greg Nwokolo dkk.
Terkait pengangkatan Milo, MU menyampaikan lewat media sosial. Keputusan menunjuk Milo diputuskan setelah menggelar rapat dengan jajaran direksi di klub asal Pulau Garam tersebut.
"Setelah berdiskusi panjang lebar dengan pak Achsanul dan adanya kesepakatan dengan Milo, akhirnya diputuskan pelatih Madura United adalah Milomir Seslja," demikian pernyataan dari Bali United via media sosial.
MU juga mengungkapkan bahwa Milo sudah tertarik mengambil tantangan di Madura United sejak tahun lalu. Kemudian ketika MU membutuhkan pelatih baru, jajaran manajemen menindaklanjuti ketertarikan tersebut.
"Ternyata, Milomir (Milo) Seslija menyampaikan keinginannya mencoba tantangan di Madura United FC sejak awal musim tahun lalu. Dan, ketika ditanyakan lagi apakah dia masih mau mencoba tantangan bersama Madura United. Dia bilang dengan antusias; masih...!"
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Milo Janjikan Perubahan di Tubuh Madura United
Bola Indonesia 1 Maret 2018, 18:28
-
Resmi, Milomir Seslija Dapat Kontrak Satu Tahun di Madura United
Bola Indonesia 1 Maret 2018, 13:41
-
Ini Rencana Milomir Seslija di Timnas U-19
Bola Indonesia 17 November 2017, 16:35
-
Milomir Seslija Akui Cocok Latih Timnas U-19
Tim Nasional 17 November 2017, 14:32
LATEST UPDATE
-
Jadwal Lengkap Malaysia Open 2026, 6-11 Januari 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:11
-
Daftar Pebulu Tangkis Indonesia dan Hasil Drawing Malaysia Open 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:03
-
Kabar Baik MU! Bruno Fernandes dan Mason Mount Fix Comeback Lawan Burnley
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:41
-
Telan Dua Hasil Imbang Beruntun, Matheus Cunha Minta MU Lekas Move On
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:24
-
Kritik Manajemen MU, Ruben Amorim Terancam Dipecat?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 09:59
-
Daftar Pemain Voli Putri Gresik Phonska Plus Pupuk Indonesia di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:57
-
Panduan Lengkap Skrining BPJS Kesehatan 2026: Begini Caranya!
News 5 Januari 2026, 09:11
-
Daftar Pemain Voli Putra Jakarta Garuda Jaya di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:08
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43
























KOMENTAR