"Kondisinya belum seratus persen. Ia sudah lama tidak bermain," ujar Milo, sapaan karib Milomir Seslija.
"Ia masih perlu waktu untuk bisa kembali ke kondisi terbaiknya," sambungnya.
Menurut Milo, ia tak mau menurunkan Bustomi karena laga kontra Sriwijaya FC bakal jadi pertandingan yang intens dan ketat. Ini bakal berisiko tinggi bagi gelandang senior Arema Cronus tersebut.
"Saya tak mau ambil risiko itu," tuturnya.
Bustomi sudah beberapa kali mengikuti sesi latihan bersama dengan Arema Cronus. Sebelumnya, ia harus menepi akibat cedera sejak babak penyisihan Piala Bhayangkara lalu.
Saat ini, peran Bustomi di lini tengah Arema bisa dikatakan vital. Pasalnya, dalam lawatan ke kandang Sriwijaya FC kali ini, lini tengah Arema kehilangan Srdan Lopicic dan Raphael Maitimo.
Sementara itu, menurut Milo, Bustomi masih perlu waktu untuk pulih. Ia menilai, pemain yang karib disapa Cimot ini merupakan pemain berkualitas. Namun, untuk bisa kembali seratus persen, ia masih perlu waktu.
"Mungkin ia bakal kita mainkan dulu di pertandingan persahabatan, sebelum turun di laga resmi," tandasnya.[initial]
Baca Juga:
- Arema Cronus Tanpa Target Spesifik di Palembang
- Tantang Sriwijaya FC, Skuat Arema Cronus Kian Timpang
- Pintu Arema Cronus Tertutup Bagi Kiko Insa
- Terungkap! Arema Cronus Sempat Nyaris Gaet Michael Ballack
- Arema Cronus Bidik Pemain Sekelas Del Piero dan Ronaldinho
- Arema Cronus Matangkan Persiapan Jelang Bursa Transfer Tengah Musim
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hadapi Sriwijaya FC, Arema Cronus Tak Mau Terbebani
Bola Indonesia 13 Agustus 2016, 20:59
-
Milo Beber Alasan Tak Bawa Bustomi ke Kandang Sriwijaya FC
Bola Indonesia 13 Agustus 2016, 20:39
-
Hadapi Sriwijaya, Arema Cronus Andalkan Kekompakan
Bola Indonesia 13 Agustus 2016, 20:36
-
Milo Akan Ubah Komposisi Pemain Untuk Lawan Sriwijaya
Bola Indonesia 8 Agustus 2016, 22:53
-
Sriwijaya FC Tetap Konsisten Lepas Dua Pemain ke Timnas
Tim Nasional 1 Agustus 2016, 12:46
LATEST UPDATE
-
Kabar Baik untuk Interisti! Hasil Tes Denzel Dumfries Jelang Derby Milan Diumumkan
Liga Italia 18 November 2025, 08:37
-
Solusi Panik? AC Milan Pertimbangkan Pulangkan Thiago Silva di Usia 41 Tahun!
Liga Italia 18 November 2025, 08:15
-
Lingkaran Setan Timnas Italia: Mengapa Azzurri Gagal di Kualifikasi Piala Dunia (Lagi)?
Piala Dunia 18 November 2025, 08:05
-
Sah! Erick Thohir Kini Kuasai 100% Saham Oxford United
Liga Inggris 18 November 2025, 07:38
-
Prediksi Spanyol vs Turki 19 November 2025
Piala Dunia 18 November 2025, 06:45
-
Prediksi Brasil vs Tunisia 19 November 2025
Amerika Latin 18 November 2025, 06:30
-
BRI Super League: Persib Bandung Kehilangan Adam Alis karena Cedera Kaki
Bola Indonesia 18 November 2025, 04:37
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55


























KOMENTAR