Bola.net - - Gelandang Persebaya Surabaya, Misbakus Solikin menjalani terapi khusus di Jakarta untuk penyembuhan cedera. Pemain kelahiran Surabaya tersebut harus mendapat perawatan karena mengalami bengkak pada tulang ototnya.
Kesembuhan Misbakus sangat diharapkan oleh Persebaya jelang bergulirnya babak 8 Liga 2. Pasalnya, sang kapten selama ini selalu jadi andalan di lini tengah klub berjuluk Bajul Ijo ini dan menjadi pencetak gol terbanyak tim.
"Misbakus memang kita bawa ke Jakarta sejak hari ini sudah ditangani. Tadi sudah dicek oleh tim dokter di Jakarta," ungkap Manajer Tim, Chairul Basalamah kepada Bola.net, Senin (6/11).
Dikatakan Chairul, mantan gelandang Persatu Tuban tersebut akan mendapat perawatan khusus hingga tiga hari ke depan. Setelah itu baru akan diketahui pekembangannya seperti apa, termasuk peluang bisa diturunkan atau tidak.
"Sebenarnya tidak menghawatirkan, mungkin bisa dipertandingan kedua, pertandingan pertama kita belum tahu bisa dimainkan apa tidak," imbuhnya.
Menurut Chairul, absennya Misbakus tentu sangat merugikan bagi timnya. Tetapi tim pelatih pasti akan menyiapkan strategi lain untuk menyiasati kemungkinan belum bisa dimainkannya gelandang 25 tahun tersebut.
"Pastinya kita tidak happy, tapi secara tim kita sudah punya plan A dan B karena tidak hanya Misbakus, kita juga akan ketemu kondisi seperti ini dan tidak bisa ditebak," pungkasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Fisik Pemain Persebaya Dalam Top Performance
Bola Indonesia 6 November 2017, 18:40
-
Misbakus Solikin Jalani Pengobatan Khusus di Jakarta
Bola Indonesia 6 November 2017, 16:36
-
Pelatih Persebaya Berniat Upgrade Lisensi Kepelatihan
Bola Indonesia 2 November 2017, 19:27
-
Tekad Alfredo Vera Meraih Juara Bersama Persebaya
Bola Indonesia 2 November 2017, 16:04
-
Pandangan Alfredo Soal Kekuatan Tim di Babak 8 Besar
Bola Indonesia 2 November 2017, 06:06
LATEST UPDATE
-
Jadwal Lengkap Malaysia Open 2026, 6-11 Januari 2026
Bulu Tangkis 9 Januari 2026, 08:50
-
Kapan El Clasico di Final Piala Super Spanyol 2026: Barcelona vs Real Madrid
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 08:37
-
Jadwal Barca vs Madrid di Final Piala Super Spanyol 2026
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 08:07
-
PSM vs Bali United: Tekad Pasukan Ramang Hentikan Tren Buruk
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 07:44
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Serie A 2025/2026
Liga Italia 9 Januari 2026, 07:41
-
Man of the Match Milan vs Genoa: Lorenzo Colombo
Liga Italia 9 Januari 2026, 07:11
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 07:05
-
Man of the Match Real Madrid vs Atletico Madrid: Federico Valverde
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 07:04
-
Rapor Pemain Liverpool: Performa Solid Bikin Arsenal Kehilangan Taji
Liga Inggris 9 Januari 2026, 06:07
-
Hasil Milan vs Genoa: Akhir Dramatis yang Menguntungkan Inter Milan
Liga Italia 9 Januari 2026, 06:00
-
Rapor Pemain Arsenal: Gyokeres Gagal Bersinar Saat The Gunners Ditahan Liverpool
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:50
-
Hasil Real Madrid vs Atletico Madrid: El Clasico di Final Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 05:44
-
Man of the Match Arsenal v Liverpool: Gabriel Magalhaes
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:30
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
























KOMENTAR