Seperti diketahui, Kongres Pemilihan pengurus baru PSSI periode 2016-2020 akan dihelat pada 10 November di Jakarta. Namun, hingga saat ini PSSI masih kesulitan mencari hotel untuk menggelar hajatannya itu.
"Saya tidak tahu itu. Itu haknya PSSI karena itu wewenangnya mereka. Saya kan hanya kandidat ketua umum," ujar Letjen Edy di Lapangan Tembak, Cilodong, Jumat (28/10).
Sebelumnya, Kongres Pemilihan pengurus baru PSSI diputuskan diundur menjadi tanggal 10 November di Jakarta karena terjadi polemik antara PSSI dan pemerintah dalam hal ini Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora).
PSSI yang bersikeras menggelarnya di Makassar pada 17 Oktober. Sementara Kemenpora merekomendasikannya di Yogyakarta yang merupakan tempat lahirnya PSSI.
Menurut Letjen Edy, perubahan lokasi Kongres Pemilihan yang sebelumnya dijadwalkan pada 17 Oktober di Makassar berubah menjadi 10 November, itu bukan menjadi masalah. Dia menilai itu menjadi wewenang PSSI.
"Lokasi kongres yang berubah tidak mengganggu karena itu sudah diatur dalam statuta. Kalau itu tidak bisa dilakukan di Makassar atau Yogyakarta dan kemudian pindah pada tanggal 10 di Jakarta, itu adalah haknya Exco PSSI. Tapi jangan terlalu lama karena ini akan mengganggu program pembinaan," tutupnya. [initial] (fit/asa)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Exco PSSI Reformis Dideklarasikan, Manuver Jelang Kongres PSSI Makin Keras
Bola Indonesia 28 Oktober 2016, 21:51
-
Pangkostrad Tak Mau Tahu Polemik Hotel Tempat Kongres PSSI
Bola Indonesia 28 Oktober 2016, 17:59
-
Soal Rangkap Jabatan, Pangkostrad: Yang Penting Tak Melanggar Hukum
Bola Indonesia 28 Oktober 2016, 16:20
-
Pangkostrad: Peluang Saya Pimpin PSSI 100 Persen
Bola Indonesia 28 Oktober 2016, 15:29
-
Menpora: Pejabat Aktif Jangan Jadi Pengurus Cabor
Bola Indonesia 27 Oktober 2016, 22:28
LATEST UPDATE
-
Adrien Rabiot dan Dilema Derby: Analisis Kebugaran, Strategi, dan Alternatif AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 20:08
-
Langkah dan Strategi Luciano Spalletti untuk Mengembalikan Juventus ke Jalur Kejayaan
Liga Italia 18 November 2025, 19:35
-
Tempat Menonton Timnas Indonesia U-23 vs Mali U-23 di Indosiar - Friendly Match
Tim Nasional 18 November 2025, 18:01
-
Link Live Streaming La Liga 2025/26: Barcelona vs Athletic Bilbao, Tayang di Vidio
Liga Spanyol 18 November 2025, 17:51
-
Simak Jadwal La Liga 2025/26 Pekan ke-13, Tayang Eksklusif di Vidio
Liga Spanyol 18 November 2025, 17:41
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55




















KOMENTAR