Bola.net - Sukses anak asuhnya lolos ke Babak 16 Besar Piala Indonesia tak membuat Milomir Seslija tenggelam dalam euforia. Pelatih Arema FC ini menilai masih banyak hal yang harus dibenahi dari penampilan Hamka Hamzah dan kawan-kawan.
Sebelumnya, Arema FC sukses melangkah ke Babak 16 Besar Piala Indonesia usai menang dengan agregat 7-1 dari Persita Tangerang. Pada laga leg kedua mereka, yang dihelat di Stadion Benteng Taruna Tangerang, Minggu (03/02), klub berlogo singa mengepal tersebut menang tiga gol tanpa balas.
Menurut Milo, sukses ini sangat menyenangkan. Namun, menurut pelatih asal Bosnia tersebut, masih ada banyak pekerjaan rumah yang masih harus dituntaskan dari permainan timnya.
"Banyak hal yang masih harus kami benahi," ucap Milo, pada Bola.net, Senin (04/01).
"Bahkan, bisa dibilang semua hal masih perlu kami benahi, Penyerangan, pertahanan, transisi, skema bola mati, dan sebagainya. Masih banyak pekerjaan harus dilakukan, sambungnya.
Bagaimana Milo melihat perkembangan timnya? Simak selengkapnya di bawah ini.
Tunjukkan Grafik Positif
Kendati masih banyak yang harus dibenahi dari permainan anak asuhnya, Milo tak risau. Pelatih berusia 54 tahun ini menilai anak asuhnya sudah menunjukkan adanya perkembangan positif dari sisi permainan.
"Pada pertandingan leg kedua, kami bermain jauh lebih baik ketimbang pada pertandingan leg pertama lalu," ujar Milo.
"Babak kedua leg kedua adalah permainan terbaik kami sejauh ini. Kami membuat sejumlah peluang," ia menambahkan.
Segera Berbenah
Menurut Milo, ia tak mau kelemahan ini tetap ada dan melemahkan fondasi permainan anak asuhnya. Pelatih berlisensi UEFA Pro ini menyebut bakal segera membenahi hal ini dan membuat timnya kian kokoh lagi.
"Namun ini semua perlu proses," kata Milo.
"Bahkan, untuk mendapat bayi pun, kita perlu menanti sekitar sembilan bulan," ia menandaskan.
Berita Video
Berita video pengumuman soal puing-puing pesawat yang membawa Emiliano Sala telah ditemukan pada Minggu (3/2/2019).
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pelatih Arema FC Menilai Timnya Masih Harus Terus Berbenah
Bola Indonesia 4 Februari 2019, 21:11
-
Laga Kontra Persebaya Ditunda Tiga Kali, Persinga Hanya Bisa Pasrah
Bola Indonesia 4 Februari 2019, 19:47
-
Pelatih Arema FC Mengakui Sayapnya Masih Kerap Keteteran Saat Menghadapi Persita
Bola Indonesia 4 Februari 2019, 19:24
-
Pelatih Arema FC Mengaku Paham Siasat Kesukaan Widodo C Putro
Bola Indonesia 2 Februari 2019, 01:41
-
Lolos ke Babak 16 Besar Piala Indonesia, Bhayangkara FC Bersyukur
Bola Indonesia 1 Februari 2019, 21:45
LATEST UPDATE
-
Bila Benar Vlahovic Absen, Juventus Siapkan Kenan Yildiz jadi False 9 Lawan Fiorentina?
Liga Italia 18 November 2025, 09:45
-
Jerman vs Slovakia: Kenapa Aleksandar Pavlovic Ditarik Keluar, Cedera?
Piala Dunia 18 November 2025, 09:24
-
Declan Rice Ingin Kontrak Baru, tapi Arsenal Minta Sabar, Kenapa?
Liga Inggris 18 November 2025, 09:21
-
Pemain Cedera Saat Bela Negara di Jeda Internasional: Apakah Klub Dapat Ganti Rugi?
Piala Dunia 18 November 2025, 09:10
-
Martin Odegaard Kembali: Akankah Mikel Arteta Tetap Memberinya Kebebasan Bergerak?
Liga Inggris 18 November 2025, 09:03
-
Kabar Baik untuk Interisti! Hasil Tes Denzel Dumfries Jelang Derby Milan Diumumkan
Liga Italia 18 November 2025, 08:37
-
Solusi Panik? AC Milan Pertimbangkan Pulangkan Thiago Silva di Usia 41 Tahun!
Liga Italia 18 November 2025, 08:15
-
Lingkaran Setan Timnas Italia: Mengapa Azzurri Gagal di Kualifikasi Piala Dunia (Lagi)?
Piala Dunia 18 November 2025, 08:05
-
Sah! Erick Thohir Kini Kuasai 100% Saham Oxford United
Liga Inggris 18 November 2025, 07:38
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR