Bola.net - Sebuah pujian dilontarkan Felipe Americo pada kiper mudanya, Andriyas Francisco. Pelatih kiper Arema FC ini menilai Ciko, sapaan karib Andriyas Francisco, memiliki potensi besar untuk menjadi kiper hebat.
"Ciko bagus sekali. Ia punya talenta luar biasa," kata Felipe.
"Ia pun selalu bekerja keras dan menunjukkan antusiasme tinggi dalam tiap sesi latihan," sambungnya.
Menurut Felipe, dengan segala kelebihannya, kiper berusia 19 tahun ini tak perlu risau dengan penilaian sejumlah pihak bahwa posturnya kurang ideal untuk menjadi seorang kiper. Pelatih asal Brasil ini menyebut, di balik posturnya yang disebut tak terlalu ideal sebagai kiper ini, Ciko justru punya kelebihan.
"Ia gesit dan punya reaksi luar biasa. Kelincahannya sangat bagus. Untuk urusan bola-bola bawah, ia justru memiliki keunggulan dibanding kiper-kiper yang lebih tinggi," paparnya.
Felipe menyebut, urusan postur bukanlah hal terpenting bagi seorang penjaga gawang. Di Brasil, menurutnya, banyak juga kiper yang memiliki postur tak terlalu jangkung.
"Toh, mereka bisa tampil dengan sangat bagus," tegasnya.
Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Perlu Banyak Pengalaman
Sementara itu, kendati memiliki sejumlah kelebihan, Felipe menilai Ciko juga memiliki kekurangan. Pemain jebolan Akademi Arema ini disebutnya masih perlu banyak pengalaman agar bisa benar-benar matang dan menjadi sosok andalan di bawah mistar gawang Arema.
"Ia perlu banyak pengalaman bertanding agar kian matang," kata Felipe.
"Ia harus bekerja keras meningkatkan kemampuannya agar mendapat kesempatan untuk bertanding dan mendapat pengalaman," tandasnya.
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pelatih Kiper Arema FC Puji Kemampuan Andriyas Francisco
Bola Indonesia 12 Februari 2020, 23:53
-
Asisten Pelatih Arema Sebut Bauman dan Alderete Perlu Waktu
Bola Indonesia 12 Februari 2020, 20:33
-
Pelatih Kiper Arema Sebut Kartika Ajie Telah Berkembang Pesat
Bola Indonesia 12 Februari 2020, 19:04
-
Menjamu Persela Lamongan, Arema Pantang Lengah
Bola Indonesia 12 Februari 2020, 18:31
-
Pelatih Persela Lamongan Puji Kualitas Penggawa Arema FC
Bola Indonesia 12 Februari 2020, 18:23
LATEST UPDATE
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55





















KOMENTAR