
Bola.net - Pelatih Persipura Jayapura, Jacksen F. Tiago, berharap agar timnya lekas komplet pada program pemusatan latihan (TC). Pelatih asal Brasil berharap, dua pemain asingnya, Arthur Cunha da Rocha dan Sylvano Comvalius, bisa lekas bergabung dengan tim.
"Kami berharap agar tim ini lekas komplet. Jika tim ini komplet, tentu kami tak perlu berpikir hal lain," ucap Jacksen.
Menurut Jacksen, Arthur sendiri sejatinya sudah datang ke lokasi TC, di kompleks Kusuma Agrowisata, Kota Batu. Mereka pun sudah berbicara.
"Sementara, malam ini, Comvalius pun berangkat dari Belanda. Besok, ia sudah ada. Mungkin, ia sudah bisa datang ke sini," tutur Jacksen.
Sampai hari Rabu (29/1/2020), dua pemain asing Persipura, Arthur Cunha dan Sylvano Comvalius, masih belum mengikuti program TC Persipura. Dua pemain pinjaman dari Arema FC ini disebut masih memiliki sedikit masalah dengan klub lawas mereka.
Harap Masalah Arthur dan Comvalius Lekas Tuntas
Jacksen menyebut ada permasalahan yang membuat Arthur dan Comvalius tak juga ikut latihan dengan timnya. Menurut pelatih berusia 51 tahun tersebut, permasalahan bukan terkait administrasi kedua pemain.
"Dari aspek administrasi, antara Persipura dan Arema tak ada masalah. Pun demikian antara pemain dan Persipura. Tak ada masalah," kata Jacksen.
"Mungkin ada sedikit permasalahan antara dua pemain tersebut dengan manajemen Arema, yang perlu mereka tuntaskan. Saya harap, dalam waktu dekat ini kami akan komplet sebagai sebuah tim," ia menambahkan.
(Dendy Gandakusumah/Bola.net)
Baca Ini Juga:
- Mantan Bek Arema Ini Senang Mendapat Sambutan Positif Bonek
- Persebaya Berharap Dimajukannya Kick Off Liga 1 2020 Dibarengi Konsistensi Jadwal
- 4 Pemain Kunci Arema FC di Bawah Kendali Mario Gomez
- Berseragam Persebaya, Impian Angga Saputra Terwujud
- Nil Maizar Sebut Kualitas Shunsuke Nakamura Cukup Menjanjikan
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jacksen Sebut Arthur Cunha dan Comvalius Cocok bagi Persipura
Bola Indonesia 29 Januari 2020, 14:56
-
Pelatih Persipura Harap Arthur Cunha dan Comvalius Lekas Gabung Latihan
Bola Indonesia 29 Januari 2020, 14:07
-
Pekan Pertama TC, Persipura Fokus Benahi Kondisi Fisik
Bola Indonesia 29 Januari 2020, 13:55
-
Bisa Musafir Lagi, Persipura Siapkan 3 Stadion untuk Liga 1 2020
Bola Indonesia 26 Januari 2020, 12:22
-
Persipura Jayapura Pinang Dua Pemain Asli Papua
Bola Indonesia 24 Januari 2020, 14:19
LATEST UPDATE
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55




















KOMENTAR