
Bola.net - Pemerintah mulai mengizinkan event olahraga dihadiri oleh penonton. Uji coba kembalinya penonton ke stadion dimulai dari perhelatan Pekan Olahraga Nasional (PON) Papua 2021.
Ke depannya, pemerintah membuka peluang event olahraga lain seperti BRI Liga 1 2021/2022 dan Liga 2 2021 bisa dihadiri oleh penonton. Hal itu ditegaskan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) sekaligus Koordinator PPKM Jawa-Bali, Luhut Binsar Pandjaitan.
Dalam sesi press conference beberapa waktu lalu, Luhut mengaku ditugaskan Presiden Joko Widodo untuk mengkaji kemungkinan penonton diizinkan menonton pertandingan secara langsung di stadion. Jika rencana itu direalisasikan, untuk percobaan penonton yang boleh hadir hanya berjumlah 30 persen dari kapasitas venue.
"Itu dengan persyaratan misalnya Polymerase Chain Reaction (PCR) untuk pemain dan official, dan penonton mungkin di-antigen. Segera kami putuskan dan umumkan,” ujar Luhut.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters
Tanggapan PT LIB
Rencana pemerintah untuk kembali menghadirkan penonton di stadion mendapat tanggapan positif dari operator BRI Liga 1 2021/2022 dan Liga 2 2021, PT Liga Indonesia Baru (LIB). LIB menilai bahwa rencana tersebut merupakan bukti dukungan nyata pemerintah terhadap sepak bola nasional.
Meski demikian, LIB menilai bahwa untuk mengizinkan penonton kembali ke stadion di masa pandemi COVID-19 tidak bisa dilakukan terburu-buru. Harus ada kajian yang dilakukan LIB, PSSI, dan pemerintah terkait beberapa ketentuan yang perlu dipenuhi suporter jika ingin menyaksikan secara langsung aksi tim kesayangannya.
"Jika ada pelanggaran oleh suporter atau penonton akan ada hukuman tegas. Pertama, klub akan mendapatkan sanksi tegas. Bisa dalam bentuk pengurangan poin atau yang lainnya," ujar Direktur Utama (Dirut) LIB, Akhmad Hadian Lukita.
"Tidak hanya itu, bagi kelompok suporter atau penonton yang melakukan pelanggaran tersebut, maka akan dilarang untuk kembali datang ke stadion,” katanya menambahkan.
Suporter Harus Terlebih Dulu Diedukasi
Lebih lanjut, Lukita menyebut bahwa ada beberapa ketentuan yang harus dipenuhi penonton jika ingin kembali ke stadion. Terkait hal ini, menurutnya klub, LIB, PSSI, dan pemerintah harus bersinergi dalam mengedukasi para suporter.
"Bukan cuma membahas ketentuan jumlah penonton, namun juga ada aspek lain yang harus diperhatikan. Seperti, penonton wajib menerapkan aplikasi pedulilindungi, kewajiban dua kali vaksin, sampai dengan teknis penjualan tiket secara online,” tutur Lukita.
"Sekali lagi, ini tak mudah. Butuh komitmen bersama agar kompetisi tetap bergulir lancar dan menghibur," imbuhnya.
(Fitri Apriani/Bola.net)
Baca Juga:
- Manajemen Persebaya Surati LIB Minta Penundaan Laga Kontra PSIS Semarang
- Kabar Gembira, Liga 2 Dapat Izin Digelar di Luar Pulau Jawa dan Bali
- Belum Ada Nama AHHA PS Pati FC di Liga 2 2021, Ini Penjelasan PT LIB
- Kick-off 26 September, Ini Pembagian Grup dan 4 Tuan Rumah Liga 2 2021
- 11 Tim Berlomba Jadi Tuan Rumah Penyisihan Grup Liga 2 2021
- Sistem dan Format Kompetisi Masih Digodok, Liga 2 Akan Digeber Akhir September 2021
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pemerintah Bakal Izinkan Suporter Kembali ke Stadion, PT LIB Beri Tanggapan
Bola Indonesia 15 Oktober 2021, 20:54
-
Iwan Bule Bakal Temui Luhut Pandjaitan, Ceritakan Soal Liga 1
Bola Indonesia 27 Juli 2021, 21:01
-
Mahaka Tunggu Izin Polda Metro Jaya
Bola Indonesia 12 Oktober 2015, 20:50
-
Final Piala Presiden Tetap di GBK
Bola Indonesia 12 Oktober 2015, 19:21
LATEST UPDATE
-
12 Nama Dipastikan Absen di Laga Panas Leeds United vs Manchester United
Liga Inggris 4 Januari 2026, 12:20
-
Link Nonton Streaming Bali United vs Arema FC - BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 4 Januari 2026, 12:10
-
Link Nonton Streaming Malut United vs PSBS Biak - BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 4 Januari 2026, 12:00
-
Live Streaming Lazio vs Napoli - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 4 Januari 2026, 11:30
-
Dominic Calvert-Lewin dan Joshua Zirkzee, Siapa Paling Tajam di Leeds vs MU?
Liga Inggris 4 Januari 2026, 11:01
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43


















KOMENTAR