
Bola.net - Persebaya Surabaya akan menjalani pemusatan latihan di Yogyakarta sebagai persiapan menyambut kompetisi musim 2020. Training center (TC) tersebut akan dimulai pada tanggal 15 Januari mendatang.
Menurut rencana, pemusatan latihan akan dilakukan selama 10 hari sampai tanggal 25 Januari mendatang. Namun, bisa diperpanjang sampai tanggal 2 Februari, tergantung hasil Kongres di Bali.
Pelatih Persebaya, Aji Santoso mengatakan, dirinya memang mengajukan pemusatan latihan sampai tanggal 2 Februari kepada manajemen. Namun, yang disetujui baru sampai tanggal 25 Januari.
"Nanti ada keputusan kami balik atau extend sampai tanggal 2 (Februari) karena rencana saya tanggal 15 (Januari) sampai tanggal 2 Februari," kata Aji Santoso.
"Tapi nunggu kongres di Bali tanggal 25 menghasilkan keputusan apa, itu nantinya membuat kami akan tetap di Jogja atau ke Surabaya," lanjut Aji.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.
Meningkatkan Chemistry
Lebih lanjut, kata Aji, pemusatan latihan tersebut akan digelar untuk meningkatkan chemistry antar pemain. Dan memberikan pemahaman bagaimana cara bermain Persebaya.
Terutama bagi pemain yang baru bergabung dengan tim Kota Pahlawan. Agar mereka bisa memahami karakter atau ciri khas permainan Persebaya.
"Saya memanfaatkan sebaik mungkin untuk memadukan, untuk meningkatkan kualitas fisik pemain, untuk meningkatkan cara bermain, pemahaman satu pemain dengan pemain lain," tegasnya.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Persebaya Berpeluang Jalani TC Lebih dari Dua Pekan di Yogyakarta
Bola Indonesia 13 Januari 2020, 19:29
-
Persebaya Dukung Tiga Pemain Mudanya yang Dipanggil Timnas U-19
Tim Nasional 13 Januari 2020, 19:15
-
Aji Santoso Yakin Supriadi dan Rizky Ridho Punya Masa Depan Cerah
Bola Indonesia 13 Januari 2020, 17:20
-
Persebaya Menanti Kehadiran Empat Pemain Baru
Bola Indonesia 13 Januari 2020, 17:09
-
Aji Santoso Senang Patrich Wanggai Cepat Nyetel dengan Irfan Jaya
Bola Indonesia 13 Januari 2020, 12:38
LATEST UPDATE
-
Prediksi Spanyol vs Turki 19 November 2025
Piala Dunia 18 November 2025, 06:45
-
Prediksi Brasil vs Tunisia 19 November 2025
Amerika Latin 18 November 2025, 06:30
-
BRI Super League: Persib Bandung Kehilangan Adam Alis karena Cedera Kaki
Bola Indonesia 18 November 2025, 04:37
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55




















KOMENTAR