
Bola.net - Setelah libur empat hari, Persebaya Surabaya kembali menggelar latihan, Senin (12/07/2021). Tim kebanggaan Arek Suroboyo tersebut terus menggeber persiapan menatap Liga 1 2021.
Karena baru kembali dari libur, program yang diberikan tidak terlalu berat. Penggawa Green Force berlatih dengan intensitas ringan.
Tapi, menurut pelatih Persebaya, Aji Santoso, secara perlahan dirinya akan menambah intestitasnya sehingga kondisi pemain tidak turun.
"Mungkin besok akan agak sedikit keras latihannya, supaya anak-anak setelah istirahat empat hari kondisinya tidak terlalu drop," kata Aji Santoso, Senin (12/07/2021).
"Karena menurut saya empat hari itu sudah cukup. Makanya kami mulai latihan lagi," imbuh juru taktik asal Malang itu.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.
Kondisi Fisik Normal
Di sisi lain, Aji menyebut kondisi pemainnya masih terjaga meskipun libur empat hari. Itu karena dia berpesan agar Rachmat Irianto dan kawan-kawan tetap latihan.
"Enggak ada masalah sih, penurunan fisiknya juga normal-normal aja, saya yakin mereka meski libur empat hari tapi ada satu dua hari mesti mereka individual training," lanjutnya.
"Karena memang sudah saya sampaikan untuk libur empat hari ini paling nggak satu dua kali, ada sesi latihan," tandas Aji.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Dua Hal Ini Jadi Fokus Persebaya Selama Menunggu Kick Off Liga 1 2021
Bola Indonesia 12 Juli 2021, 22:24
-
Ini Harapan Pelatih Persebaya pada Hari Suporter Nasional
Bola Indonesia 12 Juli 2021, 22:17
-
Persebaya Kembali Gelar Latihan Usai Libur, Kondisi Pemain Terjaga
Bola Indonesia 12 Juli 2021, 21:34
-
Liga 1 2021 Dikabarkan Bergulir Agustus, Persebaya Liburkan Pemain
Bola Indonesia 8 Juli 2021, 11:49
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Milan vs Genoa - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 8 Januari 2026, 19:45
-
Prediksi BRI Super League: PSM vs Bali United 9 Januari 2026
Bola Indonesia 8 Januari 2026, 18:57
-
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 8 Januari 2026, 18:55
-
Prediksi BRI Super League: Persita vs Borneo 9 Januari 2026
Bola Indonesia 8 Januari 2026, 18:52
-
Rodrygo Bangkit di Real Madrid: Dari Terpinggirkan Jadi Andalan Xabi Alonso
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 17:59
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58




















KOMENTAR