Bola.net - - Persebaya tidak akan membawa serta seluruh pemainnya pada babak perempat final Piala Presiden 2018 yang akan berlangsung di Stadion Manahan, Solo pada tanggal 3-4 Februari 2018. Klub kota Pahlawan ini hanya akan membawa sebanyak 24 - 25 pemain.
Menurut pelatih Persebaya, Angel Alfredo Vera, beberapa pemain memang sengaja diistirahatkan, terutama pemain yang statusnya masih magang. Ia lebih mengandalkan pemain yang berpengalaman karena di babak perempat final, persaingan tentu semakin ketat.
"Kita bawa 24-25 pemain, yang magang tidak ikut, termasuk Josa juga," ungkap Alfredo usai latihan di Lapangan Mapolda Jatim, Rabu (31/1).
Selain pemain magang, klub kebanggaan Kota Pahlawan ini kemungkinan tidak bisa memakai dua pemain andalannya, Mohammad Hidayat dan Andri Muladi. Sebab keduanya dibekap cedera dan terkena penyakit tifus.
"Semua pemain baik, Hidayat sama Andri Muladi kena tifus, masih di rumah sakit. Satu minggu lebih kalau tidak salah," imbuhnya.
Dan untuk menyambut babak perempat final Piala Presiden, ia terus melakukan pembenahan. Terutama mengasah penyelesaian akhir karena kekurangan itu yang paling menonjol saat babak penyisihan grup.
"Mungkin kemarin kita ada seberapa peluang tidak bisa masuk, tapi seperti saya bilang kita harus perbaiki," tegasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ulang Final Liga 2 Lawan PSMS, Ini Kata Pihak Persebaya
Bola Indonesia 31 Januari 2018, 20:12
-
Persaingan Kian Ketat, Nyali Winger Persebaya Tak Ciut
Bola Indonesia 31 Januari 2018, 16:08
-
Persebaya Stop Perburuan Pemain Lokal
Bola Indonesia 31 Januari 2018, 14:25
-
Persebaya Tanpa Pemain Magang di Perempat Final
Bola Indonesia 31 Januari 2018, 14:16
-
Persebaya Mundur, Persib Konfirmasi Kejar Andik Vermansah
Bola Indonesia 31 Januari 2018, 10:59
LATEST UPDATE
-
Prediksi Bournemouth vs Tottenham 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:23
-
Visi Darren Fletcher untuk Manchester United: Kembalikan DNA Setan Merah!
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:50
-
Dipercaya Jadi Caretaker MU, Darren Fletcher: Ini Beneran Kan?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:27
-
Burnley vs MU: Kobbie Mainoo Bisa Comeback?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:16
-
Manchester United dan Ole Gunnar Solskjaer Semakin Dekat untuk Balikan
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:02
-
BRI Super League: Ze Valente Mencapai Tonggak Penting 100 Laga
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 09:56
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40





















KOMENTAR