
Bola.net - - Juara Indonesian Soccer Championship, Persipura Jayapura dikabarkan tengah mengupayakan menggandeng PT. Freeport Indonesia sebagai sponsor utama mereka pada Indonesia Super League (ISL) musim 2017 nanti. Hal tersebut diungkapkan Presiden Persipura, Benhur Tomi Mano yang berharap Perusahan yang bergerak di bidang pertambangan itu masih memberikan support bagi Tim Mutiara Hitam di musim depan.
PT Freeport memang akrab dengan tim Mutiara Hitam. Mereka sudah menjadi sponsor resmi Persipura sejak 2012. Bahkan, di turnamen Indonesia Soccer Championship (ISC) A 2016 lalu, PT Freeport menjadi sponsor namun bukan sponsor utama.
Persipura sendiri berharap perusahaan penambangan emas tersebut bisa menjadi sponsor utama mereka karena memiliki dana melimpah. Sebab, musim depan Mutiara Hitam menargetkan diri menjadi juara dan hal itu membutuhkan biaya yang besar.
"Kami mau PT Freeport bisa terus bersama kami sampai AFC ataupun dunia," ujar Benhur di Hotel Kartika Candra, Jakarta, Jumat (6/1).
Benhur mengaku, dari kerjasama yang mereka tawarkan, Persipura bisa mendapat sokongan dana paling tidak Rp 20 miliar. Akan tetapi sampai saat ini mereka belum menemui kata sepakat dengan perusahaan Amerika tersebut. Benhur pun berharap kesepakatan itu bisa segera tercapai.
"Mungkin tanda tangan sponsor kalau boleh lebih cepat. Setidaknya 20 Miliar dari PT Freeport karena manajemen Persipura akan memberikan yang terbaik. Kami tidak terlambat bayar gaji juga," tutupnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Persipura Ingin Gandeng PT Freeport Sebagai Sponsor Utama di ISL 2017
Bola Indonesia 7 Januari 2017, 12:16
-
Arema Cronus Darurat Penjaga Gawang
Bola Indonesia 5 Januari 2017, 14:30
-
Trio Eks Persib dan Seorang Mantan Arema di Skuat Bali United 2017
Bola Indonesia 5 Januari 2017, 14:15
-
Bos PBFC Berharap Kuota Pemain Asing Tetap Tiga Plus Satu
Bola Indonesia 5 Januari 2017, 14:06
-
Manajemen Arema Akui Sempat Jalin Komunikasi Dengan Irfan Bachdim
Bola Indonesia 5 Januari 2017, 09:58
LATEST UPDATE
-
Prediksi Burnley vs Man United 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 03:15
-
Prediksi Parma vs Inter 8 Januari 2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Man City vs Brighton 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 02:30
-
Prediksi Fulham vs Chelsea 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 02:30
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 02:05
-
Prediksi Barcelona vs Athletic Club 8 Januari 2026
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 02:00
-
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 7-9 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 01:21
-
Prediksi Napoli vs Verona 8 Januari 2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 00:30
-
Tiket Persib vs Persija Sold Out, GBLA Bakal Dipenuhi Bobotoh
Bola Indonesia 6 Januari 2026, 22:33
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40



















KOMENTAR