Dua gol yang dicetak oleh Patrich Wanggai dan Boaz Solossa membawa Persipura kini mengoleksi 73 poin dari 30 pertandingan. Dengan hanya menyisakan empat pertandingan, poin tersebut tak lagi dapat dikejar Arema Indonesia yang menempati peringkat kedua dan berselisih 17 poin.
Kepastian Persipura merengkuh gelar juara ini tak lepas dari kegagalan tiga pesaing utamanya, Arema, Persib Bandung dan Sriwijaya FC meraih hasil penuh di laga sebelumnya.
Arema kalah dari Mitra Kukar, Persib Bandung hanya mampu bermain imbang lawan Barito Putra dan Persiba Balikpapan, sementara Sriwijaya FC baru saja kalah dari Persija Jakarta. Ketiga tim tersebut kini mengoleksi poin yang sama yakni 56 poin dan hanya dipisahkan keunggulan selisih gol.
Secara matematis, perolehan poin Persipura tak lagi dapat dikejar oleh ketiga tim ini. Arema dan Persib yang telah memainkan 29 pertandingan kini menyisakan lima laga tersisa dan kemungkinan poin maksimal yang diraih adalah 71 poin. Sementara Sriwijaya FC yang telah bermain 30 laga poin maksimalnya adalah 68.
Sebagai informasi, Persipura sejatinya hanya butuh dua poin tambahan untuk mengunci gelar. Namun dengan tambahan tiga poin lewat gol dari Boaz Solossa pada menit ke-61 dan Patrich Wanggai pada menit ke-72, Mutiara Hitam tak perlu menunggu kepastian juara hingga musim ini berakhir. (bola/dzi)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Persipura Jayapura Juara ISL 2012-2013
Bola Indonesia 31 Juli 2013, 21:30
-
Komdis Belum Keluarkan keputusan Bagi Persija
Bola Indonesia 31 Juli 2013, 21:18
-
Oktober, PSSI Lakukan Registrasi Wasit
Bola Indonesia 31 Juli 2013, 14:24
-
PBR Sementara Pensiunkan Nomor Punggung 9
Bola Indonesia 31 Juli 2013, 11:44
-
Januari 2014, Kompetisi Gabungan Dimulai
Bola Indonesia 30 Juli 2013, 22:29
LATEST UPDATE
-
Bermain Api: Risiko Besar Perlakuan Tuchel pada Bellingham di Timnas Inggris
Piala Dunia 18 November 2025, 21:51
-
Calhanoglu dan Misi 'Anti-Modric': Kunci Taktik Chivu Menghadapi Panasnya Derby Milan
Liga Italia 18 November 2025, 21:02
-
Adrien Rabiot dan Dilema Derby: Analisis Kebugaran, Strategi, dan Alternatif AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 20:08
-
Langkah dan Strategi Luciano Spalletti untuk Mengembalikan Juventus ke Jalur Kejayaan
Liga Italia 18 November 2025, 19:35
-
Tempat Menonton Timnas Indonesia U-23 vs Mali U-23 di Indosiar - Friendly Match
Tim Nasional 18 November 2025, 18:01
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55





















KOMENTAR