
Bola.net - Azrul Ananda menyampaikan pesan dan kesannya pada ulang tahun ke-93 Persebaya Surabaya. Ini menjadi tahun keempatnya sebagai presiden klub kebanggaan Arek Suroboyo tersebut.
Menurut Azrul, momen ulang tahun ke-93 berbeda dari tahun sebelumnya. Persebaya harus merayakan anniversary di tengah pandemi Covid-19, padahal seharusnya lebih spesial.
Pertama kaki Azrul merayakan ulang tahun Persebaya sebagai CEO pada tahun 2017. Dia menganggapnya spektakuler karena sekaligus merayakan kembalinya Green Force di kancah sepak bola Indonesia.
Tahun-tahun selanjutnya semakin istimewa karena pada ultah ke-91 Persebaya kembali ke kasta tertinggi sepak bola Indonesia. Dan musim berikutnya tim Kota Pahlawan mampu finis di posisi kedua.
"Seharusnya, ultah ke-93 ini menjadi spesial karena tahun ini kami untuk kali pertama punya target khusus bersaing berebut juara," kata Azrul Ananda, Kamis (18/6/2020).
"Sayangnya, pandemi justru memaksa ultah ke-93 ini menjadi sesuatu yang unprecedented. Kita menghadapi sesuatu yang belum ada contohnya dalam sejarah dunia," jelasnya.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.
Pesan kepada Bonek
Karena itu, Azrul menyampaikan pesan penting kepada kepada para stakeholder sepak bola. Termasuk kepada pendukung Persebaya, Bonek dan Bonita.
"Di tengah ulang tahun ini, kita harus memikirkan hal-hal yang jauh lebih penting di atas sepak bola. Yaitu kesehatan dan keselamatan bersama," pinta Azrul.
Apalagi, kata Azrul, pandemi memberi ancaman bukan hanya kesehatan, tapi juga ekonomi. Sehingga, dia meminta kepada Bonek untuk saling menjaga diri.
"Bonek harus sehat, seluruh keluarga bonek harus sehat. Dan kalau bonek sehat, Persebaya juga sehat. Bukan hanya untuk sekarang atau tahun ini, tapi untuk selamanya," tandas anak kandung Dahlan Iskan itu.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Cara Angga Saputra dan Aryn Williams Rayakan Ulang Tahun Persebaya
Bola Indonesia 18 Juni 2020, 21:12
-
Pesan dan Kesan Azrul Ananda pada Ulang Tahun ke-93 Persebaya
Bola Indonesia 18 Juni 2020, 18:15
-
Doa dan Harapan Aji Santoso pada Ulang Tahun ke-93 Persebaya
Bola Indonesia 18 Juni 2020, 03:50
LATEST UPDATE
-
Prediksi Burnley vs Man United 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 03:15
-
Prediksi Parma vs Inter 8 Januari 2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Man City vs Brighton 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 02:30
-
Prediksi Fulham vs Chelsea 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 02:30
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 02:05
-
Prediksi Barcelona vs Athletic Club 8 Januari 2026
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 02:00
-
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 7-9 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 01:21
-
Prediksi Napoli vs Verona 8 Januari 2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 00:30
-
Tiket Persib vs Persija Sold Out, GBLA Bakal Dipenuhi Bobotoh
Bola Indonesia 6 Januari 2026, 22:33
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40




















KOMENTAR