
Bola.net - Turnamen sepak bola usia dini Andre Rosiade Cup resmi dimulai pada Sabtu, 28 Juni 2025, di ASIOP Training Ground, Bogor, Jawa Barat. Ajang ini menjadi bagian dari dedikasi Andre Rosiade dalam mendorong pembinaan pemain muda demi masa depan sepak bola nasional.
Dalam sambutannya, Andre menekankan pentingnya memberikan panggung yang adil bagi talenta lokal agar kelak bisa memperkuat Timnas Indonesia tanpa terus bergantung pada skema naturalisasi.
“Kami bukan menolak naturalisasi, tapi kami ingin anak-anak dari SSB dan akademi lokal juga punya kesempatan. Kalau terus-terusan naturalisasi, kapan pemain lokal bisa tampil membela Merah Putih?” ujar Wakil Ketua Komisi VI DPR itu.
Diikuti 36 Tim
Turnamen perdana ini diikuti 36 tim dari berbagai Sekolah Sepak Bola (SSB). Namun, Andre memastikan ini baru awal. Pada 9 Agustus 2025 mendatang, turnamen lanjutan akan digelar dengan skala yang lebih besar, melibatkan 80 tim dari kelompok usia U-8 hingga U-12.
“Ini bukan sekadar wacana. Turnamen ini adalah komitmen nyata saya sejak awal tahun. Mimpi saya, Timnas di Piala Dunia 2034 diisi oleh pemain-pemain hasil binaan lokal,” tegas Andre yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua Fraksi Partai Gerindra di DPR RI.
Sebagai bentuk kepedulian terhadap kesetaraan akses, turnamen ini digelar tanpa biaya pendaftaran. Bahkan, peserta mendapat fasilitas makan pagi dan siang secara gratis.
“Mayoritas anak-anak ini berasal dari keluarga dengan keterbatasan ekonomi. Tugas kita memberi mereka ruang untuk bermimpi. Karena saya bukan pengurus PSSI, saya gelar turnamen bulanan—gratis untuk semua,” ujar Ketua Umum DPP Ikatan Keluarga Minang (IKM) ini.
Andre juga menyoroti pentingnya perbaikan menyeluruh dalam tubuh PSSI, termasuk reformasi liga, perwasitan, hingga pemberantasan mafia bola. Ia berharap turnamen ini bisa jadi inspirasi konkret bagi federasi untuk lebih serius menggarap pembinaan usia muda.
Sambutan Pratama Arhan
Hadir dalam pembukaan turnamen, pemain Timnas Indonesia Pratama Arhan turut memberikan motivasi bagi peserta dan orang tua. Ia mengenang perjalanannya yang juga dimulai dari turnamen-turnamen kecil seperti ini.
“Saya pun tumbuh dari ajang seperti ini. Untuk para orangtua, jangan lelah mendampingi anak-anak. Perjuangan mereka butuh dukungan penuh,” ujar Arhan, yang juga merupakan menantu Andre Rosiade.
Sebelum kembali ke klubnya di Bangkok, Arhan juga menitipkan pesan penting kepada para pemain muda:
“Kuncinya latihan yang rajin, disiplin, kerja keras, tanggung jawab, dan jangan lupakan restu orangtua.”
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pratama Arhan Buka Turnamen Sepak Bola Usia Dini Andre Rosiade Cup
Bola Indonesia 28 Juni 2025, 11:39
-
Babak Baru Karier Pratama Arhan di Timnas Indonesia
Tim Nasional 11 Juni 2025, 13:54
LATEST UPDATE
-
Italia Dibantai Norwegia di San Siro, Ini Pengakuan Pahit Locatelli
Piala Dunia 17 November 2025, 13:23
-
Gacor di Timnas Inggris, Harry Kane Lampaui Rekor Gol Pele
Piala Dunia 17 November 2025, 12:26
-
Apakah Portugal Lebih Baik Tanpa Cristiano Ronaldo? Ini Jawaban Roberto Martinez
Piala Dunia 17 November 2025, 12:12
-
Jadwal Live Streaming Formula 1 Las Vegas 2025 di Vidio, 21-23 November 2025
Otomotif 17 November 2025, 11:47
-
Link Live Streaming Formula 1 2025, Jangan Lupa Dukung Pembalap Jagoanmu!
Otomotif 17 November 2025, 11:47
-
Otomotif 17 November 2025, 11:47

-
Akhirnya! Lisandro Martinez Bakal Comeback di MU Pekan Ini?
Liga Inggris 17 November 2025, 11:44
-
Reaksi Penuh Gairah Cristiano Ronaldo Usai Portugal Resmi Lolos ke Piala Dunia 2026
Piala Dunia 17 November 2025, 11:36
-
Spill Fabrizio Romano Spill Gelandang Incaran Utama Manchester United, Siapa?
Liga Inggris 17 November 2025, 11:30
-
Setelah Alejandro Garnacho, Chelsea Mau Bajak Marcus Rashford dari MU?
Liga Inggris 17 November 2025, 11:10
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR