
Bola.net - Madura united dan Barito Putera akan saling berhadapan pada pekan ke-30 BRI Liga 1 2021/2022, Rabu 9 Maret 2022. Pertandingan ini akan digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta.
Pertandingan ini dijadwalkan kick-off jam 18:15 WIB, siaran langsung di O Channel dan live streaming di Vidio.
Madura United dan Barito Putera sama-sama bertekad meraih tiga angka. Mendekati pengujung musim, kedua tim tentu menyadari betapa pentingnya kemenangan atas rival terdekat mereka di papan klasemen. Posisi kedua tim ini memang berdempetan satu sama lain.
Barito Putera berada di peringkat ke-15 dengan raihan 27 poin. Sementara Madura United satu strip di atas mereka dengan keunggulan empat angka serta sisa satu pertandingan yang lebih banyak.Pertandingan ini diprediksi akan berlangsung panas.
Meskipun keduanya berada di luar zona merah, posisi mereka masih belum aman sepenuhnya. Persipura Jayapura dan Persela Lamongan secara teknis masih berpeluang merebut kenyamanan mereka.
Demi menghindari pertarungan sengit di pekan-pekan terakhir, tambahan tiga angka penuh di pertandingan ini bakal menjadi modal positif bagi siapapun yang mampu merebutnya. Madura United atau Barito Putera?
Tekad Madura United

Madura United tengah dalam tren negatif jelang pertemuan ini. Fachruddin Aryanto dkk tak bisa merebut kemenangan dalam empat pertemuan terakhir. Lebih menyesakkan, dalam dua laga beruntun mereka selalu kebobolan di menit-menit akhir.
Kesalahan-kesalahan seperti ini seharusnya bisa mereka antisipasi kali ini. Dua pembelajaran penting itu menjadi modal berharga bagi klub berjulukan Laskar Sape Kerrap menghadapi partai ini.
Apalagi, Rafael Silva dan Bruno Matos yang diandalkan Barito Putera di lini depan merupakan mantan pemain Madura United. Lini belakang Madura United tentu paham bagaimana menutup pergerakan kedua pemain ini.
Pembuktian Rahmad Darmawan

Pertandingan ini akan menjadi sangat emosional bagi pelatih Barito Putera, Rahmad Darmawan. Di putaran pertama lalu, mantan pelatih Sriwijaya FC ini masih menangani Madura United.
Namun, 11 poin dari 12 pertandingan awal membuatnya tersingkir.Meski begitu, pria yang akrab disapa RD tersebut berhasil bangkit saat menangani klub kasta kedua, RANS Cilegon FC.
Ia berhasil membawa tim milik Raffi Ahmad tersebut promosi sebelum akhirnya menerima pinangan Barito Putera.Enam pertandingan pertamanya bersama klub berjulukan Laskar Antasari tersebut tak berlangsung mulus.
Tetapi setelahnya, Barito Putera tancap gas dengan mengukir tiga kemenangan dan dua hasil imbang sebelum dihentikan Arema FC pekan lalu.
Perkiraan Susunan Pemain dan Prediksi

Madura United (4-3-3): Hong Jeong-nam (Kiper); Fandry Imbiri, Fachruddin Aryanto, Jaimerson, Dodi Alekvan Djin (Belakang); Zulfiandi, Renan Silva, Jaja (Tengah); Bayu Gatra, Alberto Goncalves, David Laly (Depan).
Pelatih: Fabio Lefundes.
Barito Putera (4-3-3): M. Riyandi (Kiper); Bagas Kaffa, Kim Jin-sung, Renan Alves, Saddam Hi Tenang (Belakang); Raphael Maitimo, Bayu Pradana, Bruno Matos (Tengah); Ambrizal Umanailo, Rafael Silva, Beni Oktovianto (Depan).
Pelatih: Rahmad Darmawan.
Prediksi: 45-55.
Klasemen BRI Liga 1
Disadur dari: Bola.com/Wahyu Pratama/Wiwig Prayugi, 9 Maret 2022
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Persela vs Persikabo 1973, Gian Zola: Laga Penentu Nasib
- Sulit Menang, Persela Tetap Pertahankan Ciri Khas Permainan Kontra Persikabo 1973
- Persija Targetkan Kemenangan di 6 Laga Sisa BRI Liga 1 2021/2022
- Jelang Arema FC Vs Persib di BRI Liga 1: Robert Alberts Puji Carlos Fortes
- Demi Jaga Peluang Juara BRI Liga 1, Beckham Putra Bernafus Bawa Persib Kalahkan Arema FC
- BRI Liga 1 2021/2022: Arema FC Sebut Laga Kontra Persib Bandung Tak Bakal Mudah
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Barcelona vs Galatasaray 11 Maret 2022
Liga Eropa UEFA 9 Maret 2022, 16:06
-
Prediksi Norwich City vs Chelsea 11 Maret 2022
Liga Inggris 9 Maret 2022, 16:05
-
Prediksi Sevilla vs West Ham 11 Maret 2022
Liga Eropa UEFA 9 Maret 2022, 16:04
-
Prediksi Vitesse Arnhem vs AS Roma 11 Maret 2022
Liga Eropa UEFA 9 Maret 2022, 16:03
-
Prediksi BRI Liga 1: Arema FC vs Persib Bandung 9 Maret 2022
Bola Indonesia 9 Maret 2022, 09:33
LATEST UPDATE
-
Jadwal Lengkap Malaysia Open 2026, 6-11 Januari 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:11
-
Daftar Pebulu Tangkis Indonesia dan Hasil Drawing Malaysia Open 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:03
-
Kabar Baik MU! Bruno Fernandes dan Mason Mount Fix Comeback Lawan Burnley
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:41
-
Telan Dua Hasil Imbang Beruntun, Matheus Cunha Minta MU Lekas Move On
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:24
-
Kritik Manajemen MU, Ruben Amorim Terancam Dipecat?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 09:59
-
Daftar Pemain Voli Putri Gresik Phonska Plus Pupuk Indonesia di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:57
-
Panduan Lengkap Skrining BPJS Kesehatan 2026: Begini Caranya!
News 5 Januari 2026, 09:11
-
Daftar Pemain Voli Putra Jakarta Garuda Jaya di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:08
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43

























KOMENTAR