
Bola.net - PSIS Semarang menjamu Persik Kediri pada laga pekan ke-28 BRI Liga 1 2024/2025 di Stadion Jatidiri, Jumat 11 April 2025. Laga PSIS vs Persik akan dimainkan mulai pukul 15.30 WIB, siaran langsung di Indosiar.
PSIS berada di zona degradasi, peringkat ke-17 klasemen dengan 22 poin. Jika tidak mampu meraih poin penuh, posisi Mahesa Jenar bakal makin sulit. Sayangnya, mereka tidak pernah menang dalam tujuh laga terakhir di BRI Liga 1.
Persik Kediri juga berada dalam paceklik kemenangan. Pada sembilan laga terakhir, Macan Putih tak pernah menang. Persik hanya mampu meraih lima poin pada periode itu. Mereka harus bangkit karena secara matematis belum aman dari degradasi.
PSIS Semarang punya rekor bagus ketika berjumpa Persik. Pada era BRI Liga 1, PSIS tidak pernah kalah dari Persik. Pada putaran pertama musim ini, PSIS menang 1-0 atas Persik. Gol kemenangan PSIS dicetak Evandro Brandao pada menit ke-89.
Perkiraan Susunan Pemain

PSIS Semarang (3-5-2): Syahrul Trisna; Ridho Syuhada, Lucas Barreto, Syiha Buddin; Haykal Alhafiz, Boubacary Diarra, Alfeandra Dewangga, Tri Setiawan, Riyan Ardiansyah; Gali Freitas, Sudi Abdallah.
Pelatih: Gilbert Agius.
Persik Kediri (4-3-3): Leo Navacchio; Kiko Carneiro, Brendon Lucas, Hamra Hehanussa, Yusuf Meilana; Adi Eko, Ousmane Fane, Ze Valente; Riyatno Abiyoso, Mohammad Khanafi, Majed Osman.
Pelatih: Divaldo Alves.
Head to Head dan Performa

5 pertemuan terakhir
23/11/24 Persik Kediri 0 - 1 PSIS Semarang
03/03/24 PSIS Semarang 2 - 1 Persik Kediri
25/08/23 Persik Kediri 1 - 1 PSIS Semarang
04/02/23 Persik Kediri 1 - 2 PSIS Semarang
18/08/22 PSIS Semarang 2 - 1 Persik Kediri
5 laga terakhir PSIS Semarang
16/02/25 PSIS Semarang 1 - 1 PSM Makassar
24/02/25 Arema 2 - 2 PSIS Semarang
05/03/25 Persija 2 - 0 PSIS Semarang
12/03/25 Persebaya 1 - 1 PSIS Semarang
16/03/25 PSIS Semarang 1 - 2 Madura United
5 laga terakhir Persik Kediri
14/02/25 Persik Kediri 0 - 0 Persis Solo
21/02/25 PSBS Biak 1 - 1 Persik Kediri
01/03/25 Persik Kediri 1 - 2 Dewa United
05/03/25 Persib Bandung 4 - 1 Persik Kediri
11/03/25 Persik Kediri 2 - 2 PSM Makassar
Prediksi Skor

PSIS Semarang dalam kondisi yang sangat rumit. Mereka diterpa rumor soal gaji para pemain. Selain itu, dua pemain asing telah menyatakan undur dari dari klub yakni Roger Bonet dan Evandro Brandao. PSIS tak dalam kondisi ideal.
Persik Kediri juga berada dalam kondisi yang tak ideal. Performa mereka tidak bagus. Bahkan, situasi ini membuat tim berjuluk Macan Putih itu harus mengganti pelatih. Persik kini dilatih oleh Divaldo Alves.
Prediksi Skor: PSIS Semarang 1-1 Persik Kediri.
Jadwal, Siaran Langsung, dan Link Streaming
PSIS Semarang vs Persik Kediri
Stadion Jatidiri
Jumat, 11 April 2025
15.30 WIB
Siaran langsung: Indosiar
Live streaming: Vidio
Link streaming: Klik tautan ini
PERHATIAN: Live streaming konten sport di Vidio bisa diakses dengan berlangganan paket Platinum atau Diamond (Platinum + Premier League). Harga paket Platinum mulai Rp39 ribu per bulan, sedangkan paket Diamond mulai Rp59 ribu per bulan. Harga bisa berubah di luar kebijakan redaksi Bola.net.
Klasemen BRI Liga 1 2024/2025
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi BRI Liga 1: PSIS Semarang vs Persik Kediri 11 April 2025
Bola Indonesia 11 April 2025, 03:34
-
Hasil BRI Liga 1 2024/2025, Persebaya Surabaya vs PSIS Semarang: Skor 1-1
Bola Indonesia 12 Maret 2025, 22:27
-
Prediksi BRI Liga 1: Persebaya Surabaya vs PSIS Semarang 12 Maret 2025
Bola Indonesia 12 Maret 2025, 06:40
LATEST UPDATE
-
Eks Chelsea Ini Bakal Gabung Manchester United di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:22
-
Nasib Tragis 2 Raksasa Afrika: Ketika Nigeria dan Kamerun Gagal ke Lolos Piala Dunia 2026
Piala Dunia 17 November 2025, 16:20
-
Gerard Pique Yakin Timnas Indonesia Suatu Hari Nanti Bakal Lolos ke Piala Dunia
Tim Nasional 17 November 2025, 16:16
-
3 Makanan Indonesia Terfavorit Jay Idzes: Kelezatannya Bikin Kuliner Italia Pun Kalah
Bolatainment 17 November 2025, 16:10
-
Sinyal Pulang Sandro Tonali ke AC Milan Makin Kuat, Ada Klaim Mengejutkan dari Italia
Liga Italia 17 November 2025, 16:07
-
Sir Alex Ferguson Dukung Penuh Ruben Amorim, Doakan Sang Junior Sukses di MU!
Liga Inggris 17 November 2025, 16:07
-
Striker Legendaris MU Beri Wejangan ke Benjamin Sesko Agar Lebih Tokcer, Apa Isinya?
Liga Inggris 17 November 2025, 15:46
-
Inikah Pengganti Altay Bayindir di Skuad Manchester United di 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 15:31
-
Sesko Cedera, MU Impor Striker Lagi dari Jerman?
Liga Inggris 17 November 2025, 15:18
-
Liverpool Dikabarkan Sudah Buka Negosiasi Untuk Gelandang yang Diincar Man United Ini
Liga Inggris 17 November 2025, 15:07
-
Jadwal Lengkap Turnamen Bulu Tangkis BWF 2025: Ayo, Dukung Indonesia!
Bulu Tangkis 17 November 2025, 15:06
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55
























KOMENTAR