
Bola.net - Presiden klub Persija Jakarta, Mohamad Prapanca mengatakan, pelatih Thomas Doll meminta tiga pemain asing baru didatangkan untuk putaran kedua BRI Liga 1 2023/2024. Bursa transfer paruh musim akan dibuka pada 1-28 November 2023.
"Pokoknya sudah ada beberapa kandidat dari pemain (asing baru) untuk putaran kedua. Tapi semua keputusan ada di pelatih (Thomas Doll)," ujar Mohamad Prapanca.
"Nanti mana yang paling bagus untuk materi dengan tim kita yang ada sekarang. Ada tiga pemain (yang direkomendasikan Thomas Doll)," katanya menambahkan.
Saat ini, Persija diperkuat lima pemain asing. Kelimanya yaitu Ondrej Kudela, Maciej Gajos, Oliver Bias, Ryo Matsumura, dan Marko Simic.
Berdasarkan regulasi, setiap klub boleh merekrut enam pemain asing dengan skema 5 bebas plus 1 ASEAN. Artinya, Persija masih punya satu slot lagi buat melengkapinya, dan untuk mengakomodir dua legiun impor baru Macan Kemayoran harus mendepak dua nama.
Depak Marko Simic?
Salah satu pemain yang berpotensi dicoret Persija adalah Marko Simic. Selain karena penampilannya yang melempem pada musim ini, striker asal Kroasia itu juga kerap absen karena cedera.
Sejauh ini, Marko Simic baru tampil dalam 10 pertandingan Persija di BRI Liga 1 2023/2024. Bomber berusia 35 tahun itu juga baru mencetak tiga gol.
Lantas, apakah Marko Simic termasuk pemain yang akan didepak?
"Thomas Doll belum ngomong apa-apa ke saya (soal Simic)," imbuh Mohamad Prapanca.
Klasemen BRI Liga 1 2023-2024
(Fitri Apriani/Bola.net)
Jangan lewatkan ya, Bolaneters!
- Kecewa dengan Wasit Saat Persija Dikalahkan RANS, Witan Sulaeman: Silakan Dinilai Sendiri Bagaimana
- Kemarahan Thomas Doll Usai Merasa Dicurangi Wasit di Laga Persija vs RANS: Ngomong Cuma 15 Detik saa
- Man of the Match Persija Jakarta vs RANS Nusantara FC: Evandro Brandao
- Hasil BRI Liga 1 Persija Jakarta vs RANS Nusantara FC: Skor 1-2
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Termasuk Marko Simic, 5 Penyerang Asing BRI Liga 1 Ini Terancam Didepak Klubnya
Bola Indonesia 23 Oktober 2023, 21:46
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55























KOMENTAR