Jika bagi Arema Cronus laga ini merupakan laga ke-dua mereka maka yang demikian tidak berlaku bagi PBR. Laga ini merupakan yang perdana bagi Gaston Castano dan kolega di turnamen ini. Sekaligus juga akan menjadi laga pertama bagi pelatih PBR, Pieter Huistra, di kancah sepakbola nasional.
Sebelum resmi membesut PBR di Piala Jenderal Sudirman, Huistra merupakan direktur teknik timnas Indonesia. Huistra dalam beberapa kesempatan juga menjadi instruktur di kursus-kursus kepelatihan yang pernah diselenggarakan oleh PSSI. Ia resmi menukangi PBR setelah pelatih PBR sebelumnya, Dejan Antonic, tidak dapat memimpin The Boys Are Back di Piala Jenderal Sudirman.
Laga ini tentu akan menjadi panggung bagi Huistra untuk membuktikan kapasitasnya sebagai pelatih. Jika melihat dari catatan karir yang sudah ia guratkan, Huistra memiliki beberapa pengalaman penting di klub papan atas liga tertinggi Belanda, Eredivisie. Menjadi asisten pelatih di Vitesse dan Ajax Amsterdam, serta menjadi pelatih kepada di Groningen dan De Graafschap.
Untuk mendapatkan kemenangan pada laga perdananya ini, Huistra pantas berharap lebih pada para pemain-pemainnya. Materi pemain PBR tidak boleh dipandang sebelah mata. Kualitas mereka cukup merata di semua lini. Mereka memiliki gabungan pemain muda dengan beberapa pemain sarat pengalaman.
Di belakang, Huistra bisa berharap banyak pada kehadiran Leo Tupamahu, sementara untuk menggalang lini tengah ia bisa percaya pada sosok Kim Kurniawan. Rahmad Hidayat, David Laly dan Gaston Castano bisa menjadi andalan bagi pelatih 48 tahun ini untuk menggempur pertahanan Arema Cronus.
Namun, mengincar kemenangan pada laga kontra Arema Cronus tentu bukan hal yang mudah. Mereka adalah tim yang solid, memiliki deretan pemain bintang yang sudah terbukti kualitas dan kekompakan timnya. Belum lagi dengan kemampuan taktikal Joko Susilo yang semakin matang. Arema Cronus akan menjadi lawan yang sulit untuk dikalahkan.
Seperti pada laga perdana, sorotan untuk Arema Cronus mungkin akan kembali tertuju pada komposisi pemain U-21 mereka. Akankah Junda Irawan dan Dio Permana mendapat menit bermain yang lebih lama dari laga pertama. Pada laga pertama, keduanya hanya turun ke lapangan selama 12 saja sebelum posisi mereka digantikan oleh pemain lain. [initial] (bola/asa)
Perkiraan Susunan Pemain

Arema Cronus (4-3-3): Kadek Wardana (gk); Junda Irawan, Purwaka, Kiko Insa, Alfarizi; Dio Permana, A Bustomi, Toni Espinosa, Esteban Viscarra, Cristian Gonzales, Samsul Arif.
Pelatih: Joko Susilo
Persipasi Bandung Raya (4-3-3): Aditya Harlan (gk); Riyandi Ramadhana, Leo Tupamahu, Chairul Rifan, Gozali Siregar; Gavin Kwan Adsit, Kim Jeffrey Kurniawan; Rahmat Hidayat, Bagas Adi Nugroho, David Laly, Gaston Castano.
Pelatih: Pieter Huistra
Statistik Kedua Tim

- 31/05/14 (ISL) PBR 0 – 1 Arema Cronus
- 19/04/14 (ISL) Arema Cronus 3 – 0 PBR
- 18/06/13 (ISL) PBR 1 – 1 Arema Cronus
- 28/02/13 (ISL) Arema Cronus 4 – 2 PBR
- 28/04/12 (ISL) Arema Cronus 3 – 2 PBR
Lima Pertandingan Terakhir Arema Cronus:
- 10/11/15 (Piala Sudirman) Arema Cronus 4 – 1 Gresik United
- 17/10/15 (Piala Presiden) Arema Cronus 2 – 0 Mitra Kukar
- 11/10/15 (Piala Presiden) Sriwijaya 2 – 1 Arema Cronus
- 03/10/15 (Piala Presiden) Arema Cronus 1 – 1 Sriwijaya
- 27/09/15 (Piala Presiden) Bali United 2 – 3 Arema Cronus
Lima Pertandingan Terakhir PBR:
- 08/09/15 (Piala Presiden) Gresik United 0 – 2 PBR
- 04/09/15 (Piala Presiden) PSM Makassar 2 – 0 PBR
- 31/08/15 (Piala Presiden) PBR 0 – 2 Pusamania Borneo FC
- 07/04/15 (ISL) Persib Bandung 3 – 0 PBR
- 04/04/15 (ISL) Sriwijaya FC 1 – 1 PBR
Prediksi Skor

Kedatangan Huistra tentu akan memberikan banyak dampak bagi permainan PBR pada laga kontra Arema Cronus. Jika menilik latar belakangnya sebagai pelaku sepakbola di Belanda, maka kemungkinan besar Huistra akan memperagakan permainan menyerang pada laga ini.
Namun, Arema Cronus bukan lawan yang mudah bagi mereka. Di atas kertas, materi pemain Arema Cronus tentu lebih mentereng di banding PBR. Terlebih, Arema Cronus baru saja mengalahkan Gresik United dengan angka cukup telak 4-1 pada laga sebelumnya. Jangan lupakan pula kontribusi Aremania yang akan memberikan tenaga ekstra sepanjang laga digelar.
So, menilik pertimbangan tersebut, redaksi memprediksi Samsul Arif dkk akan memenangkan pertandingan ini dengan skor 2-1.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Semen Padang vs Persipura 17 November 2015
Bola Indonesia 16 November 2015, 01:26
-
Prediksi Arema Cronus vs Persipasi Bandung Raya 16 November 2015
Bola Indonesia 16 November 2015, 01:11
-
Prediksi Belgia vs Italia 14 November 2015
Piala Eropa 12 November 2015, 16:00
-
Prediksi Prancis vs Jerman 14 November 2015
Piala Eropa 12 November 2015, 15:29
-
Prediksi Spanyol vs Inggris 14 November 2015
Piala Eropa 12 November 2015, 14:07
LATEST UPDATE
-
Prediksi Bournemouth vs Tottenham 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:23
-
Visi Darren Fletcher untuk Manchester United: Kembalikan DNA Setan Merah!
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:50
-
Dipercaya Jadi Caretaker MU, Darren Fletcher: Ini Beneran Kan?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:27
-
Burnley vs MU: Kobbie Mainoo Bisa Comeback?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:16
-
Manchester United dan Ole Gunnar Solskjaer Semakin Dekat untuk Balikan
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:02
-
BRI Super League: Ze Valente Mencapai Tonggak Penting 100 Laga
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 09:56
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40





















KOMENTAR