
Bola.net - PSIS Semarang akan menjamu Arema FC pada leg pertama semifinal Piala Presiden 2022 di Stadion Jatidiri, Semarang, Kamis (7/7/2022). Nama Carlos Fortes sontak menjadi sorotan.
Musim lalu, Fortes langsung moncer dengan Arema di Liga 1 dengan torehan 20 gol. Awal musim ini, dia langsung gacor dengan klub barunya, PSIS.
Tidak butuh waktu lama untuk adaptasi bagi striker berambut gimbal ini. Dia bahkan sudah mencetak 5 gol untuk PSIS di Piala Presiden 2022 dan menjadi top skor sementara.
Ada setidaknya empat nama yang diyakini bakal menjadi pemain kunci PSIS saat melawan Arema nanti. Mereka bakal menjadi ancaman buat Arema. Fortes tentu saja salah satunya.
Carlos Fortes

Nama pertama yang menjadi pusat perhatian di laga ini tentu saja Carlos Fortes. Ia merupakan penyerang andalan Arema FC pada musim lalu.
Ketika pindah ke PSIS Semarang, Fortes tetap memperlihatkan kualitasnya. Fortes sementara duduk di posisi puncak daftar top skorer sementara Piala Presiden 2022.
Fortes akan berduel langsung dengan dua mantan kompatriotnya di Arema pada laga nanti, yakni bek tengah Sergio Silva, dan kiper Adilson Maringa.
Dua pemain Arema FC itu sudah sangat memahami kekuatan dan kelemahan Fortes. Sebaliknya, Fortes juga paham akan kemampuan mereka.
Wawan Febrianto

Wawan perlahan mulai menemukan level permainan terbaik di PSIS Semarang. Pada Piala Presiden 2022 ini, peran Wawan sangat krusial.
Eks pemain Borneo FC tersebut sudah mencetak satu gol. Ia juga sudah menyumbangkan tiga assist untuk PSIS di ajang Piala Presiden.
Wawan kerap dimainkan di posisi winger kanan. Layaknya Arjen Robben, ia kerap melakukan cutting inside dan melepaskan tembakan keras ke arah gawang lawan.
Selain itu, kombinasi yang ia lakukan dengan Jonathan Cantillana beberapa kali terlihat bagus dan padu, seperti yang terjadi di laga melawan PSS Sleman pada babak grup lalu.
Fredyan Wahyu

Fredyan sempat mengalami cedera parah di BRI Liga 1 2021/2022. Cedera itu membuat eks pemain PSMS Medan tersebut absen hampir setengah musim liga.
Namun, kini Fredyan Wahyu telah kembali. Sosok yang akrab disapa Ucil itu mampu menjadi figur penting di sisi kanan pertahanan PSIS.
Fredyan sudah memberikan dua assist untuk PSIS Semarang di Piala Presiden 2022. Jumlah itu bisa saja bertambah dalam waktu dekat.
Fredyan akan terlibat duel langsung dengan bek kiri Arema FC, Johan Alfarizi di laga nanti. Ini duel yang layak dinantikan.
Jonathan Cantillana

Satu pemain PSIS Semarang lain yang layak menjadi perhatian lebih bagi Arema FC adalah Jonathan Cantillana. Meski tidak bermain sejak awal Piala Presiden 2022, Cantillana langsung bisa berkontribusi.
Pemain asal Chile ini sudah mencetak dua gol. Menariknya, dua gol itu dicetak saat PSIS menghadapi PSS Sleman.
Pemain ini memiliki kemampuan yang baik sebagai gelandang box to box. Ditopang para gelandang lokal seperti Guntur Triaji atau Eka Febri, Cantillana bisa sangat mengancam.
Disadur dari: Bola.com/Hery Kurniawan/Yus Mei Sawitri, 7 Juli 2022
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Jadwal Siaran Langsung Semifinal Piala Presiden 2022 di Indosiar Hari Ini, Kamis 7 Juli 2022
- Prediksi Piala Presiden 2022: PSS Sleman vs Borneo FC 7 Juli 2022
- Prediksi Piala Presiden 2022: PSIS Semarang vs Arema FC 7 Juli 2022
- Regulasi Semifinal Piala Presiden 2022: Tanpa Gol Tandang, Bagaimana Jika Agregat Imbang?
- Titik Balik di Laga Timnas Indonesia U-19 vs Thailand: Cederanya Marselino Ferdinan
- Marselino Ferdinan Cedera, Permainan Timnas Indonesia U-19 Berantakan, Tak Berpola, Tak Tahu Arah
- Syarat Lolos Timnas Indonesia U-19 ke Semifinal Piala AFF U-19 2022: Cukup Sapu Bersih 2 Laga Sisa?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal Leg Kedua Semifinal Piala Presiden 2022
Bola Indonesia 7 Juli 2022, 22:52
-
Menang di Kandang PSIS Semarang, Arema FC Senang
Bola Indonesia 7 Juli 2022, 20:08
LATEST UPDATE
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
-
Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Mali 18 November 2025
Tim Nasional 17 November 2025, 17:54
-
Pertahanan Solid Persib Bandung Jadi Kunci Sukses di BRI Super League dan Pentas Asia
Bola Indonesia 17 November 2025, 17:48
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55























KOMENTAR