
Bola.net - - PSM Makassar akan menghadapi Bhayangkara FC pada leg pertama 8 Besar Piala Indonesia 2018 di Stadion PTIK, Sabtu (27/4). Setelah itu, PSM akan meladeni Home United pada lanjutan pertandingan Grup H Piala AFC 2019 di Stadion Pakansari Bogor, Selasa (30/4).
Darije Kalezic menegaskan bahwa dia akan tetap menampilkan skuat utama saat melawan Bhayangkara. Pelatih PSM itu tidak mempermalahkan jadwal padat yang harus dihadapi skuatnya.
PSM wajib menang atas Home untuk memastikan lolos ke semifinal zona Asia Tenggara. Saat ini, PSM memimpin Grup H dengan poin 8 atau unggul satu angka dari Home United. Hanya juara grup yang otomatis lolos.
Menurut Darije, kondisi PSM jelas berbeda ketika dihadapkan pada situasi sama ketika mereka harus menghadapi jadwal padat di Piala Presiden 2019 dan Piala AFC 2019.
Scroll terus ke bawah.
Lebih Kuat dan Solid
"Kami sengaja melepas Piala Presiden karena saat itu, saya sedang membangun tim," ujar Darije usai latihan rutin PSM di Stadion Andi Mattalatta Mattoangin, Selasa (23/4).
Saat ini, lanjut Darije, sejalan dengan waktu, PSM lebih kuat dan solid karena sudah lama berlatih dan bertanding bersama. "Jadi, saya tegaskan PSM tetap serius menghadapi Piala Indonesia dan Piala AFC. Saya tegaskan PSM tetap tampil dengan performa terbaiknya di setiap pertandingan," tegas Darije.
Darije menambahkan, tidak hanya pada dua ajang itu, PSM juga mulai fokus pada Liga 1 2019 yang mulai digelar 8 Mei. "Secara pribadi, saya sempat ragu melihat jadwal dan perjalanan jauh yang harus kami hadapi. Tapi, inilah kondisi yang harus kami hadapi. Kompetisi di Indonesia sangat berbeda dengan negara lain," papar Darije.
Itulah mengapa Darije mengungkapkan dirinya saat ini tidak lagi memberlakukan latihan dengan intensitas tinggi kepada skuat PSM. Terutama buat pemain yang sering tampil. "Saya sedang mencari formula yang pas untuk menjaga kondisi dan performa pemain," pungkasnya.
Sumber: Bola.com
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
PSM Tetap Serius di Tengah Padatnya Jadwal Piala Indonesia dan Piala AFC
Bola Indonesia 24 April 2019, 09:51 -
Sah! Kebahagiaan Gelandang PSM Usai Menghalalkan sang Wanita Pujaan
Bolatainment 22 April 2019, 08:57 -
Catat! Ini Jadwal Lengkap 8 Besar Piala Indonesia
Bola Indonesia 18 April 2019, 19:36
LATEST UPDATE
-
Prediksi BRI Super League: Persita Tangerang vs Semen Padang 4 Oktober 2025
Bola Indonesia 3 Oktober 2025, 23:57 -
Cerita Unik Eks Pemain Akademi MU Gunakan ChatGPT untuk Nego Kontrak
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 23:21 -
Apa Alasan Jude Bellingham Tak Masuk Skuad Timnas Inggris Terbaru?
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 22:58 -
Lamine Yamal Lagi-Lagi Cedera Tulang Kemaluan, Barcelona Dibuat Kelimpungan
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 22:35 -
Daftar Skuad Timnas Inggris Terbaru: Tanpa Bellingham, Foden, dan Grealish
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 21:46 -
Blak-Blakan! Ini Pengakuan Antony Soal Perlakuan Tidak Menyenangkan di MU
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 20:55 -
Membership Eksklusif Beauty & Wellness Hadir Lagi di FimelaXclusive Batch 3!
Lain Lain 3 Oktober 2025, 20:02 -
Eliano Reijnders Optimistis Timnas Indonesia Bisa Tembus Piala Dunia 2026
Tim Nasional 3 Oktober 2025, 18:39 -
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV, MOJI, dan Vidio, 4-5 Oktober 2025
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:47 -
Hansi Flick Dorong Barcelona Rekrut Bintang Bayern Sebelum Liverpool
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 17:32 -
Dilema Kiper Inter Milan: Dua dari Tiga Penjaga Gawang Kontraknya Segera Berakhir
Liga Italia 3 Oktober 2025, 17:09 -
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:03
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR