Bola.net - - Setelah beberapa tahun absen digelar, Piala Indonesia untuk edisi musim 2018 dipastikan akan segera digelar. PSSI memastikan turnamen tersebut bakal diselenggarakan kembali dan digelar sampai bulan Desember 2018.
Piala Indonesia sudah lama vakum alias tidak diselenggarakan. Turnamen yang sempat bernama Copa Dji Sam Soe itu terakhir kali dihelat pada 2012 dan dimenangkan oleh Persibo Bojonegero.
Kini, PSSI tengah merumuskan pelaksanaan Piala Indonesia sebaik mungkin. Menurut Wakil Ketua Umum PSSI, Joko Driyono, turnamen yang melibatkan tim-tim dari Liga 1 sampai Liga 3 itu kemungkinan besar akan berlangsung sampai akhir tahun.
"Piala Indonesia sudah kami godok dan pasti bergulir. Bisa jadi Piala Indonesia berakhir di Desember," ujar pria yang akrab disapa Jokdri ini, Kamis (4/1/2018).
Jokdri menambahkan, saat ini PSSI sudah menuntaskan rancangan jadwal Piala Indonesia. Menurutnya, jadwal yang sudah disusun itu pun akan segera didistribusikan pada tim-tim peserta saat digelarnya Kongres Tahunan PSSI.
"Rasanya tanggal 13 Januari menjadi bagian dari program (Piala Indonesia) yang akan disosialisasikan kepada member melalui kongres," katanya.
Piala Indonesia awalnya digelar pada 2005 silam. Sriwijaya FC menjadi kolektor trofi terbanyak turnamen itu dengan raihan tiga gelar juara, disusul dengan Arema yang menjadi kampium sebanyak dua kali.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
PSSI Pastikan Piala Indonesia Kembali Hadir di Musim 2018
Bola Indonesia 4 Januari 2018, 18:45
-
Piala Indonesia Akan Tetap Digelar Tahun Depan
Bola Indonesia 13 Desember 2017, 07:54
-
PSSI Disarankan Atur Ulang Penyelenggaraan Piala Indonesia
Bola Indonesia 12 Desember 2017, 01:10
-
PSSI Buka Peluang Kembali gulirkan Piala Indonesia
Bola Indonesia 5 Agustus 2015, 17:34
-
Drawing Piala Indonesia Satu Ditunda
Bola Indonesia 1 Agustus 2015, 11:34
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55




















KOMENTAR