
Bola.net - Turnamen pramusim Piala Presiden 2024 akhirnya rampung. Delapan tim bertarung sejak fase grup dan akhirnya Arema FC yang berhasil meraih trofi juara. Singo Edan pun kembali menegaskan dominasi di turnamen ini.
Minggu 4 Agustus 2024, final Piala Presiden 2024 mempertemukan Borneo FC vs Arema FC di Stadion Manahan, Solo, kick-off jam 19.30 WIB. Pertandingan terkunci dengan skor 1-1 selama 90 menit, Arema lantas memenangi babak adu penalti dengan skor 5-4.
Laga berlangsung ketat antara dua tim sama kuat. Skor 0-0 menutup duel 45 menit pertama. Arema lantas mencuri keunggulan lebih dahulu lewat gol William (48'), tapi Borneo FC dengan cepat menyamakan kedudukan lewat Leo Gaucho (62')
Skor 1-1 bertahan hingga akhir 90 menit. Laga dilanjutkan ke babak adu penalti dan satu penendang Borneo gagal. Arema lantas keluar sebagai pemenang dengan skor 5-4.
Arema FC Juara Piala Presiden 2024
Laju Arema FC di Piala Presiden 2024 kali ini memang cukup meyakinkan. Arema berhasil jadi juara Grup B dengan 7 poin, dua kemenangan dan satu hasil imbang, belum kalah.
Status juara grup lantas mengantar Arema ke babak semifinal, bertemu dengan Persis Solo. Pertandingan dimainkan dalam satu leg dan Arema berhasil memetik kemenangan 2-0.
Selanjutnya, di partai final, Arema menantang Borneo FC, salah satu tim terbaik di Indonesia dalam satu-dua tahun terakhir. Laga berlangsung ketat, tapi Arema punya pemain-pemain penentu.
Kali ini, Singo Edan merebut trofi lewat drama adu penalti. Dan yang menarik, gelar Piala Presiden 2024 ini sekaligus jadi gelar pertama untuk pelatih baru Arema, Joel Cornelli.
Keberhasilan menjuarai Piala Presiden 2024 menunjukkan dominasi Arema FC di turnamen pramusim tersebut. Singo Edan memang langganan juara dan saat ini jadi tim yang paling banyak juara dengan koleksi 4 trofi.
Rekap Penghargaan Piala Presiden 2024
Nah selain keberhasilan Arema FC jadi juara, Piala Presiden 2024 juga soal penghargaan individu dan tim. Kali ini, secara luar biasa, total hadiah yang diberikan di Piala Presiden 2024 jadi yang terbesar sepanjang sejarah kompetisi.
Berikut rincian total hadiah untuk juara dan tiga tim lainnya di Piala Presiden 2024:
- Juara 1 - Arema FC - hadiah Rp5,250 miliar
- Juara 2 - Borneo FC - hadiah Rp2,750 miliar
- Juara 3 - Persis Solo - hadiah 1,750 miliar
- Juara 4 - Persija Jakarta - hadiah 1,250 miliar
Selain itu, berikut rincian penghargaan individu dan total hadiahnya:
- Best Player: Charles Lokolingoy (Arema FC) - hadiah Rp250 juta
- Best Young Player: Arkhan Fikri (Arema FC) - hadiah Rp150 juta
- Top scorer - Ramadhan Sananta (Persis Solo) - hadiah Rp150 juta
- Wasit terbaik: Yudi Nurcahya - hadiah Rp100 juta
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Rekap Penghargaan Individu dan Tim di Piala Presiden 2024
Bola Indonesia 4 Agustus 2024, 23:27
-
Finis di Peringkat 4 Piala Presiden 2024, Persija Alihkan Fokus ke Liga 1
Bola Indonesia 4 Agustus 2024, 01:27
-
Selamat! Persis Solo Raih Peringkat 3 Piala Presiden 2024
Bola Indonesia 3 Agustus 2024, 22:04
-
Hasil Piala Presiden 2024: Bungkam Persija Jakarta, Persis Solo Juara Ketiga
Bola Indonesia 3 Agustus 2024, 21:33
LATEST UPDATE
-
Mengapa Liam Rosenior Tak Langsung Debut Usai Resmi Tukangi Chelsea?
Liga Inggris 6 Januari 2026, 20:31
-
Manchester United Pilih Pelatih Interim Sampai Akhir Musim?
Liga Inggris 6 Januari 2026, 19:58
-
Live Streaming Sassuolo vs Juventus - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 6 Januari 2026, 19:45
-
Liam Rosenior Boyong 3 Staf dari Strasbourg ke Chelsea, Debut Resmi di Piala FA
Liga Inggris 6 Januari 2026, 19:42
-
Daftar Pemain Voli Putra Surabaya Samator di Proliga 2026
Voli 6 Januari 2026, 19:31
-
IBL Indonesia 2026 Dimulai 10 Januari 2026, Total Gelar 137 Pertandingan
Basket 6 Januari 2026, 19:15
-
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 6 Januari 2026, 19:03
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40






















KOMENTAR