Bola.net - Bali United menambah amunisi baru menyambut Piala AFC dan Liga 1 musim 2021. Klub berjuluk Serdadu Tridatu tersebut mendatangkan gelandang asal Brasil, Diego Assis.
Diego Assis dipilih karena punya kualitas dan dinilai cukup berpengalaman di sepak bola Indonesia. Diego pernah membela Persela Lamongan dan Madura United.
"Kami tentu bangga dengan datangnya Diego Assis di tim Bali United," kata CEO Bali United, Yabes Tanuri seperti dilansir laman resmi klub, Rabu (3/2/2021).
"Kehadiran Diego tentu akan menambah kekuatan kami untuk menjalani kompetisi di Piala AFC dan Liga 1 tahun 2021 ini," imbuh Yabes.
"Semoga Diego senang dan cepat beradaptasi dengan pola permainan tim bersama Coach Teco (Stefano Cugurra)," harapnya.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters
Bangganya Diego Assis
Di sisi lain, Diego Assis mengaku senang dan bangga bisa mendapat kesempatan membela Bali United. Sebab tim kebanggaan Pulau Dewata merupakan salah satu klub besar di Indonesia.
"Saya sangat senang bisa menjadi bagian dari Bali United. Ini tim yang besar dan bagus. Saya percaya bisa banyak membantu tim ini," jelas Diego.
Dia pun akan segera mempersiapkan diri agar cepat beradaptasi dengan tim. Sehingga, nantinya bisa memberikan banyak kontribusi untuk tim.
"Saya ingin membawa tim ini meraih juara Piala AFC dan Liga 1 tahun ini," pungkasnya.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
Jangan Lewatkan:
- Bali United Lepas Melvin Platje ke De Graafschap dengan Status Pinjaman
- Drawing Piala AFC 2021: Bali United Masuk Grup Enteng
- Kamu Harus Tahu! 13 Bintang Belanda yang Meramaikan Sepak Bola Indonesia
- PSBB Jawa-Bali Diberlakukan, Bali United Batal Gelar Persiapan untuk Piala AFC dan Shopee Liga 1
- Bali United Launching Tim Basket, Ini 15 Pemainnya
- Bali United dan Persija Dianggap Layak Bermain di Piala AFC 2021
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Resmi Diperkenalkan Bali United, Begini Tekad Diego Assis
Bola Indonesia 3 Februari 2021, 23:59
-
Persipura Jayapura Bantah Gantikan Persija Jakarta ke Piala AFC 2021
Bola Indonesia 20 Desember 2020, 22:17
-
Bali United Harapkan Kelonggaran Jadwal Shopee Liga 1 2020, Kenapa?
Bola Indonesia 5 Agustus 2020, 08:38
-
Ini Jadwal Tiga Laga Timnas Indonesia U-16 di Piala AFC U-16 2020
Tim Nasional 18 Juni 2020, 18:50
LATEST UPDATE
-
Enzo Maresca Dikabarkan Ingin Latih MU, Begini Kata Fabrizio Romano
Liga Inggris 3 Januari 2026, 19:03
-
Ealah! Kobbie Mainoo Ternyata Tidak Berencana Tinggalkan Manchester United
Liga Inggris 3 Januari 2026, 18:52
-
Ruben Amorim Faktor Ini Bisa Buat MU Ketar-ketir di Kandang Leeds United!
Liga Inggris 3 Januari 2026, 18:43
-
Prediksi Lazio vs Napoli 4 Januari 2026
Liga Italia 3 Januari 2026, 18:30
-
Terungkap, MU Tutup Pintu 'Balikan' dengan James Garner
Liga Inggris 3 Januari 2026, 18:21
-
Manchester United Percepat Proses Transfer Carlos Baleba?
Liga Inggris 3 Januari 2026, 18:06
-
Prediksi Aston Villa vs Nottingham Forest 3 Januari 2026
Liga Inggris 3 Januari 2026, 17:54
-
Prediksi BRI Super League: Malut United vs PSBS Biak 4 Januari 2026
Bola Indonesia 3 Januari 2026, 17:45
-
Prediksi Wolves vs West Ham 3 Januari 2026
Liga Inggris 3 Januari 2026, 17:15
-
Daftar Pembalap Indonesia yang Berlaga di Idemitsu Moto4 Asia Cup 2026
Otomotif 3 Januari 2026, 17:01
-
Jadwal Lengkap Idemitsu Moto4 Asia Cup 2026
Otomotif 3 Januari 2026, 17:01
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43

























KOMENTAR