Bola.net - - Pelatih Pusamania Borneo FC (PBFC), Ricky Nelson membeberkan resep kesuksesan timnya menyingkirkan Persib Bandung di Piala Presiden 2017. Dijelaskannya, ada tiga hal yang membuat timnya bisa melewati cobaan berat tersebut.
PBFC berhadapan dengan Persib pada babak semifinal Piala Presiden 2017. Di leg pertama, tim berjuluk Pesut Etam itu berhasil menaklukkan Atep dan kawan-kawan dengan skor 2-1 di Stadion Segiri, Kamis (2/3/2017). Pada leg kedua, giliran Persib yang berhasil menang dengan skor sama 2-1 di Stadion Si Jalak Harupat, Minggu (5/3/2017). Secara agregat mereka berimbang 3-3.
Laga pun terpaksa harus dilanjutkan ke waktu tambahan. Di sini tak ada gol yang tercipta sehingga pemenang harus ditentukan melalui babak adu penalti. PBFC pun berhasil menang dengan skor, 5-3.
Kepada Bola.net, Senin (6/3/2017), pelatih PBFC, Ricky Nelson lantas membocorkan kunci timnya mengalahkan Maung Bandung. Dikatakannya, ada tiga hal yang dia lakukan sebelum menjalani pertandingan tersebut.
"Pertama, pagi sebelum pertandingan itu saya mengajak pemain jalan-jalan ke Cikole. Itu saya lakukan agar para pemain bisa santai saat melawan Persib karena tekanan Bobotoh itu pasti tinggi. Saya tidak memberikan menu latihan pagi kepada mereka karena itu bisa membuat mereka stres. Jadi kalau saya ajak mereka jalan-jalan sebelum pertandingan, setidaknya mereka akan bermain tanpa beban dan itu terbukti," ujar Ricky.
Selain membuat para pemain agar merasa rileks, Ricky juga mengutak-atik sisi teknis. pelatih yang memiliki lisensi B AFC ini mempersiapkan banyak strategi untuk menghadapi berbagai skenario yang bisa terjadi di atas lapangan.
"Saya menganalisa segala kemungkinan-kemungkinan. Saat Persib unggul kita harus apa, saat kita unggul kita harus apa, saat keadaannya imbang kita harus apa, saat perpanjangan waktu kita harus apa, dan saat adu penalti kita harus apa. Semuanya sudah saya perhitungkan," bebernya.
"Bahkan, saat adu penalti saya sudah mempersiapkan siapa saja yang akan menjadi eksekutor," sambung pelatih berusia 36 tahun ini.
Terakhir, Ricky mengaku dirinya mempelajari permainan Persib. Secara khusus, juru taktik kelahiran Kupang ini berusaha mencari titik lemah tim asuhan Djadjang Nurdjaman tersebut.
"Saya belajar kelemahan Persib. Saya matikan kunci permainan Persib yaitu Haryono. Setelah Haryono dimatikan semua selesai dan akan lebih mudah bagi kami," tutupnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ricky Nelson Beberkan Resep PBFC Singkirkan Persib
Bola Indonesia 6 Maret 2017, 20:43
-
Sergio van Dijk Cedera, PBFC Merasa Beruntung
Bola Indonesia 27 Februari 2017, 17:17
-
Ricky Nelson Ingin PBFC Lebih Tajam di Laga Semifinal
Bola Indonesia 27 Februari 2017, 14:49
-
Kunci Keberhasilan PBFC Melaju ke Babak 8 Besar Piala Presiden
Bola Indonesia 19 Februari 2017, 06:59
-
PBFC Sudah Temukan Kelemahan Sriwijaya
Bola Indonesia 18 Februari 2017, 11:15
LATEST UPDATE
-
Bila Benar Vlahovic Absen, Juventus Siapkan Kenan Yildiz jadi False 9 Lawan Fiorentina?
Liga Italia 18 November 2025, 09:45
-
Jerman vs Slovakia: Kenapa Aleksandar Pavlovic Ditarik Keluar, Cedera?
Piala Dunia 18 November 2025, 09:24
-
Declan Rice Ingin Kontrak Baru, tapi Arsenal Minta Sabar, Kenapa?
Liga Inggris 18 November 2025, 09:21
-
Pemain Cedera Saat Bela Negara di Jeda Internasional: Apakah Klub Dapat Ganti Rugi?
Piala Dunia 18 November 2025, 09:10
-
Martin Odegaard Kembali: Akankah Mikel Arteta Tetap Memberinya Kebebasan Bergerak?
Liga Inggris 18 November 2025, 09:03
-
Kabar Baik untuk Interisti! Hasil Tes Denzel Dumfries Jelang Derby Milan Diumumkan
Liga Italia 18 November 2025, 08:37
-
Solusi Panik? AC Milan Pertimbangkan Pulangkan Thiago Silva di Usia 41 Tahun!
Liga Italia 18 November 2025, 08:15
-
Lingkaran Setan Timnas Italia: Mengapa Azzurri Gagal di Kualifikasi Piala Dunia (Lagi)?
Piala Dunia 18 November 2025, 08:05
-
Sah! Erick Thohir Kini Kuasai 100% Saham Oxford United
Liga Inggris 18 November 2025, 07:38
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR