
Bola.net - Kekalahan anak asuhnya pada laga pembuka mereka di Grup B Piala Gubernur Jatim 2020 kontra Arema FC tak membuat Kurniawan Dwi Yulianto risau. Pelatih Sabah FA ini justru mengaku timnya mendapat banyak pelajaran dari pertandingan tersebut.
"Kami mendapat banyak pelajaran," kata Kurniawan, usai laga.
"Menghadapi tim sebesar Arema, kami harus bisa memanfaatkan peluang. Pada pertandingan ini, kami banyak mendapat peluang, tapi gagal mencetak gol," sambungnya.
Menurut Kurniawan, pada pertandingan ini, Arema bermain bagus. Skuad besutan Mario Gomez ini menunjukkan permainan ciamik.
"Mereka juga bermain ngotot. Selamat untuk Arema," tuturnya.
Sebelumnya Sabah FA menelan kekalahan kala menghadapi Arema FC pada laga pembuka mereka di Grup B Piala Gubernur Jatim 2020. Pada pertandingan yang dihelat di Stadion Kanjuruhan Kabupaten Malang, Selasa (11/02/2020), mereka kalah dua gol tanpa balas.
Dalam pertandingan ini, gawang Sabah bobol melalui sepakan penalti Oh In-kyun pada menit empat. Kemudian, setengah jam berselang, gawang mereka kembali bobol melalui gol bunuh diri Randy Baruh Samson.
Dengan kekalahan ini, Sabah berada di peringkat tiga klasemen sementara Grup B. Tembadau -julukan Sabah- akan menghadapi Persija Jakarta pada laga yang akan digelar di Stadion Kanjuruhan Kabupaten Malang, Kamis (13/02/2020).
Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Pertandingan Sulit
Sementara itu, gelandang Sabah FA, Petrus Shitembe, mengaku bahwa pertandingan ini sama sekali tak mudah bagi timnya. Arema, menurut pemain asal Namibia tersebut, berhasil membuat tenaga Sabah FA terkuras.
"Banyak energi terkuras pada pertandingan ini," kata Petrus.
"Kami juga tak beruntung pada pertandingan ini. Kami memiliki banyak peluang tapi tidak gol," ia menandaskan.
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
Baca Juga:
- Hasil Pertandingan Arema FC vs Sabah FA: Skor 2-0
- Kenangan Kurniawan Juarai Piala Gubernur Jatim dengan Persela
- Arema FC: Ada yang Lebih Penting Ketimbang Jadi Juara Pramusim
- Arema Rombak Komposisi Tim, Sabah FA Tak Mau Pandang Sebelah Mata
- Jadwal Piala Gubernur Jatim, Mulai Senin 10 Februari 2020
- Tim Pelatih Arema Puas Terhadap Kondisi Fisik Hendro Siswanto cs
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kalahkan Sabah FA, Arema Tak Mau Jemawa
Bola Indonesia 11 Februari 2020, 23:31
-
Sabah Dikalahkan Arema, Kurniawan DY Akui Dapat Banyak Pelajaran
Bola Indonesia 11 Februari 2020, 23:22
-
Hasil Pertandingan Arema FC vs Sabah FA: Skor 2-0
Bola Indonesia 11 Februari 2020, 21:17
-
Kenangan Kurniawan Juarai Piala Gubernur Jatim dengan Persela
Bola Indonesia 11 Februari 2020, 09:41
-
Arema FC vs Sabah FA, Tekad Menang Singo Edan
Bola Indonesia 11 Februari 2020, 09:19
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55

















KOMENTAR