
Bola.net - - Perseru Serui akan menghadapi Barito Putera dalam lanjutan Gojek Liga 1 bersama Bukalapak, Kamis (17/5). Pertandingan tersebut bakal berlangsung di Malang, di Stadion Gajayana.
Perseru Serui yang bertindak sebagai tuan rumah dalam partai ini memilih Gajayana sebagai kandang sementara. Selama bulan Ramadan ini, pertandingan Liga 1 akan berlangsung pada malam hari. Sementara itu kandang Perseru Serui yang sebenarnya belum memiliki pencahayaan yang memadahi.
Meski bermain di luar kota dalam laga kandang, Perseru Serui tak akan berbeda. Mereka akan tetap bermain menyerang dan mengandalkan kecepatan untuk merusak barisan pertahanan lawan.
"Kami memang tidak bermain di depan publik Serui. Tapi, ciri khas permainan tim ini akan tetap diperlihatkan. Dan yang penting, kami akan buat sesuatu yang berbeda dalam pertandingan nanti," kata pelatih Perseru, I Putu Gede.
Perseru Serui saat ini menduduki peringkat 16 dengan mengumpulkan delapan poin dari tujuh laga yang dijalani. Namun uniknya, meski berada di zona degradasi, Perseru menjadi tim yang paling sedikit kebobolan di Liga 1 sejauh ini. Namun mereka juga tim paling sedikit mencetak gol sejauh ini.
Sementara itu di kubu Barito Putera mengaku tak mendapat keuntungan apa-apa meski Perseru bermain di luar kota. Satu keuntungan Barito dalam laga tandang kali ini adalah lebih hematnya biaya akomodasi.
"Secara teknis tidak ada pengaruhnya bermain di Malang atau Serui. Jika main di Serui, kami akan berangkat lebih awal untuk bisa memberikan waktu recovery lebih banyak kepada pemain setelah perjalanan panjang. Sementara jika ke Malang, kami berangkat lebih lambat," ucap pelatih Barito, Jacksen F Tiago.
Link Streaming Liga 1
Pertandingan antara Perseru Serui vs Barito Putera dapat disaksikan melalui live streaming di vidio.com pada pukul 20.30 WIB, secara gratis pada tautan berikut: LINK. Laga tersebut juga dapat disaksikan melalui Usee TV.
Prediksi Susunan Pemain
Perseru Serui (4-4-2): Anas Fitrianto (kiper); Donni Monim, Boman Aime, Kunihiro Yamashita, Jaelani Arey (belakang); Anis Nabar, Ronaldo Mesido, Arthur Bonai, Makarius Suruan (tengah); Silvio Escobar, Lukas Mandowen (depan).
Pelatih: I Putu Gede
Barito Putera (4-3-3): Aditya Harlan (kiper); Nazar Nurzaidin, Aaron Evans, Dandi Maulana, Roni Beroperay (belakang); Douglas Packer, Paulo Sitanggang, Matias Cordoba (tengah); Rizky Pora, Samsul Arif, Gavin Kwan (depan)
Pelatih: Jacksen Tiago
TAG TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Jadwal Lengkap Malaysia Open 2026, 6-11 Januari 2026
Bulu Tangkis 9 Januari 2026, 08:50
-
Kapan El Clasico di Final Piala Super Spanyol 2026: Barcelona vs Real Madrid
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 08:37
-
Jadwal Barca vs Madrid di Final Piala Super Spanyol 2026
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 08:07
-
PSM vs Bali United: Tekad Pasukan Ramang Hentikan Tren Buruk
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 07:44
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Serie A 2025/2026
Liga Italia 9 Januari 2026, 07:41
-
Man of the Match Milan vs Genoa: Lorenzo Colombo
Liga Italia 9 Januari 2026, 07:11
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 07:05
-
Man of the Match Real Madrid vs Atletico Madrid: Federico Valverde
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 07:04
-
Rapor Pemain Liverpool: Performa Solid Bikin Arsenal Kehilangan Taji
Liga Inggris 9 Januari 2026, 06:07
-
Hasil Milan vs Genoa: Akhir Dramatis yang Menguntungkan Inter Milan
Liga Italia 9 Januari 2026, 06:00
-
Rapor Pemain Arsenal: Gyokeres Gagal Bersinar Saat The Gunners Ditahan Liverpool
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:50
-
Hasil Real Madrid vs Atletico Madrid: El Clasico di Final Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 05:44
-
Man of the Match Arsenal v Liverpool: Gabriel Magalhaes
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:30
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
























KOMENTAR