Bola.net - - Suporter Persegres Gresik United, Ultrasmania Gresik berharap timnya bisa menang lawan Persela Lamongan, Sabtu (30/9) besok. Sebab pertandingan tersebut merupakan laga derby yang sarat gengsi bagi kedua kesebelasan maupun suporter.
Persegres dengan Persela merupakan dua tim bertetangga yang sama-sama berlaga di Liga 1. Namun meski persaingan kedua kesebelasan cukup panas, suporter masing-masing tim hidup rukun berdampingan tanpa ada gesekan apapun.
Menurut Ketua Ultramania Gresik, Muharom, Persegres harus bisa meraih poin penuh, karena ada label khusus ketika menghadapi Persela. Pemain harus bisa tampil lebih semangat bertanding untuk bisa meraih kemenangan.
"Setidaknya karena besok berlabel derby, pemain lebih semangat lagi, dan mudah-mudahan tim bisa menang," ungkap Muharrom kepada Bola.net, Jumat (29/9).
Selain itu di putaran pertama, Persegres juga sempat dipermalukan di kandangnya sendiri. Sehingga penting bagi para punggawa Laskar Joko Samudro untuk bisa membalas kekalahan tersebut di markas Laskar Joko Tingkir.
"Lawan tetangga ini lebih bergengsi, semoga ini menjadi penyemangat buat pemain. Main di sana besok harus menang karena putaran Persela bisa menang bisa main di Gresik," imbuh Tarom.
Muharrom menegaskan bahwa Ultrasmania tidak akan membiarkan Persegres berjuang sendirian. Pada laga besok hari, para suporter akan ikut mendampingi tim ke Lamongan.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Sarat Gengsi, Ultras Ingin Persegres Kalahkan Persela
Bola Indonesia 29 September 2017, 16:30
-
Ultras Gresik Ogah Padati Stadion Tri Dharma Lagi
Bola Indonesia 19 September 2017, 15:15
-
Ultras Senang Meski Kemenangan Persegres Sudah Terlambat
Bola Indonesia 18 September 2017, 19:25
-
Ultrasmania Bantu Persegres Bayar Gaji Pemain
Bola Indonesia 15 Agustus 2017, 03:41
-
Protes Manajemen, Ultrasmania Boikot Laga Persegres
Bola Indonesia 14 Agustus 2017, 18:16
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Arsenal vs Liverpool: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 00:30
-
Kekuatan Pemain Lokal Bicara: Bhayangkara Presisi Awali Proliga 2026 dengan Kemenangan
Voli 8 Januari 2026, 23:17
-
Bandung BJB Tandamata Mengawali Proliga 2026 dengan Tekad Juara yang Kembali Menyala
Voli 8 Januari 2026, 22:08
-
Pelita Jaya Launching Tim untuk IBL 2026, Bidik Juara demi Wujudkan Bintang Lima
Basket 8 Januari 2026, 22:02
-
Proliga 2026: Popsivo Polwan Tetap Lakukan Evaluasi Meski Sukses Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 21:43
-
Hasil Proliga 2026: Juara Bertahan Bhayangkara Presisi Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 20:47
-
Antoine Semenyo Mendarat di Manchester, Segera Resmi Jadi Pemain Anyar Man City
Liga Inggris 8 Januari 2026, 20:32
-
Ini PR Disiplin Chelsea yang Harus Dilihat Oleh Pelatih Baru Liam Rosenior
Liga Inggris 8 Januari 2026, 19:57
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR