Bola.net - - Kendati anak asuhnya gagal memetik poin penuh kala menghadapi Persib Bandung, Nilmaizar tak kecewa. Pelatih Semen Padang ini menegaskan kebanggaannya pada perjuangan Riko Simanjuntak dan kawan-kawan pada laga lanjutan Liga 1 ini.
"Sebagai pelatih, saya bangga dengan para pemain Semen Padang," ujar Nilmaizar.
"Selama 2x45 menit mereka menunjukkan layak diperhitungkan pada Liga 1 ini," sambungnya.
Lebih lanjut, Nil berharap, kemenangan ini mampu menjadi modal apik bagi perjalanan Semen Padang ke depannya. Ia menyebut, hal ini mampu menjadi motivasi bagi para penggawa Kabau Sirah.
"Saya bersyukur dan berharap permainan ini bisa tetap terjaga," tuturnya.
Sebelumnya, Semen Padang sukses memetik satu poin kala bertamu ke kandang Persib Bandung. Pada pertandingan yang dihelat di Stadion Si Jalak Harupat, Sabtu , kedua tim berbagi angka 2-2.
Pada pertandingan ini, Semen Padang sempat dua kali unggul melalui gol-gol yang diborong Vendry Mofu. Namun, Persib mampu lolos dari kekalahan setelah bekerja keras untuk dua kali menyamakan kedudukan melalui gol-gol Raphael Maitimo dan Ezechiel N'Douasel.
Dengan hasil ini, kedudukan kedua tim di klasemen sementara Liga 1 tak berubah. Semen Padang tetap berada di posisi ke-13, sedangkan Persib Bandung juga masih berada di posisi kesembilan.
Sementara itu, winger Semen Padang, Riko Simanjuntak mengaku senang mereka bisa bermain sesuai instruksi pelatih. Namun, ia menyesal pada pertandingan ini mereka gagal meraih kemenangan.
"Seharusnya, kami bisa menang dan bukannya hanya bisa bermain imbang pada pertandingan ini," tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Semen Padang Bangga Bisa Imbangi Tuan Rumah Persib
Bola Indonesia 10 September 2017, 09:44
-
Semen Padang Fokus Benahi Konsentrasi Tim
Bola Indonesia 9 September 2017, 11:00
-
Semen Padang Bertekad Bangkit di Kandang Persib Bandung
Bola Indonesia 9 September 2017, 09:37
-
Nil Maizar: Indonesia Menang Lawan Myanmar
Tim Nasional 28 Agustus 2017, 20:24
-
Nil Maizar Tak Terpengaruh dengan Pincangnya Persija
Bola Indonesia 12 Juli 2017, 08:11
LATEST UPDATE
-
Real Madrid Tunggu Tawaran di Kisaran Rp195 Miliar untuk Beknya
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:27
-
Robert Lewandowski Masih Menunda Keputusan Masa Depannya di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:18
-
Barcelona vs Athletic Club: 3 Topik Penting jelang Semifinal Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:11
-
Calon Nomor Punggung Joao Cancelo di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 12:42
-
Dua Pemain Binaan Persija Tampil Gemilang, Siap Tantang Persib
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 12:27
-
Prediksi Everton vs Wolves 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 12:13
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
















KOMENTAR