Bola.net - Sebuah asa diungkapkan manajemen Arema FC soal nasib dua pemain asing mereka, Oh In Kyun dan Matias Malvino. Klub berlogo singa mengepal ini berharap agar peraturan yang membatasi orang asing masuk ke Indonesia bisa lekas dicabut.
"Saya baca di media, di Bali sudah mulai terbuka untuk turis domestik. Berarti sebentar lagi untuk orang asing juga sudah terbuka," ucap General Manager Arema FC, Ruddy Widodo.
"Kalau orang asing sudah bisa masuk, mereka segera berangkat. Mudah-mudahan Bali cepat dibuka bagi orang asing," sambungnya.
Menurut Ruddy, sejatinya, Inkyun dan Malvino sudah mengungkapkan keinginan mereka untuk bergabung dengan rekan-rekannya, yang sudah sejak awal pekan lalu berlatih menyiapkan diri jelang lanjutan Shopee Liga 1 2020. Namun, keinginan dua penggawa asing Arema FC ini harus kandas akibat adanya Permenkumham No 11 Tahun 2020.
"Ya hal itulah yang menjadi kendala mereka berdua kembali ke Indonesia," tuturnya.
Saat ini, Malvino dan Inkyun masih berada di kampung halaman mereka masing-masing. Malvino berada di Uruguay, sedangkan Inkyun berada di Korea Selatan.
Satu-satunya penggawa asing Arema FC yang sudah bergabung dengan tim saat ini adalah Elias Alderete. Pemain asal Argentina ini tak meninggalkan Indonesia ketika kompetisi terhenti beberapa waktu lalu.
Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Kemungkinan Besar Bertahan

Lebih lanjut, Ruddy menyebut bahwa dua Malvino dan Inkyun kemungkinan besar bakal bertahan di Arema pada lanjutan Shopee Liga 1 musim 2020. Tengara ini muncul dari pembicaraan antara manajemen Arema FC dan agen kedua pemain tersebut.
"Agen kedua pemain ini sudah merespon komunikasi dari manajemen Arema FC," kata Ruddy.
"Mereka tidak ada masalah dengan renegosiasi kontrak," ia menandaskan.
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
Baca juga artikel-artikel lainnya:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Cedera Ligamen, Kiper Arema FC Harus Absen Sampai Akhir Musim
Bola Indonesia 5 Agustus 2020, 21:23
-
Lebanon Diguncang Ledakan Besar, Bagaimana Kondisi Jad Noureddine?
Bola Indonesia 5 Agustus 2020, 14:49
-
Arema FC Kembali Gelar Latihan, Felipe Americo Bungah
Bola Indonesia 5 Agustus 2020, 12:50
-
Jaya di Malaysia, Inilah Catatan Kiprah Mario Gomez Melatih di Indonesia
Bola Indonesia 5 Agustus 2020, 12:15
-
Arema FC Agendakan Gelar Laga Uji Coba
Bola Indonesia 5 Agustus 2020, 11:56
LATEST UPDATE
-
Jadwal Lengkap Malaysia Open 2026, 6-11 Januari 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:11
-
Daftar Pebulu Tangkis Indonesia dan Hasil Drawing Malaysia Open 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:03
-
Kabar Baik MU! Bruno Fernandes dan Mason Mount Fix Comeback Lawan Burnley
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:41
-
Telan Dua Hasil Imbang Beruntun, Matheus Cunha Minta MU Lekas Move On
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:24
-
Kritik Manajemen MU, Ruben Amorim Terancam Dipecat?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 09:59
-
Daftar Pemain Voli Putri Gresik Phonska Plus Pupuk Indonesia di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:57
-
Panduan Lengkap Skrining BPJS Kesehatan 2026: Begini Caranya!
News 5 Januari 2026, 09:11
-
Daftar Pemain Voli Putra Jakarta Garuda Jaya di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:08
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43


























KOMENTAR