
Bola.net - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, memboyong banyak pemain muda untuk persiapan Kualifikasi Piala Dunia 2022. Pelatih asal Korea Selatan itu nampaknya ingin membangun generasi baru di Skuad Garuda.
Shin Tae-yong telah memilih 28 pemain untuk skuad Timnas Indonesia proyeksi Kualifikasi Piala Dunia 2022. Terdapat wajah baru hingga para pemain yang dipromosikan dari timnas kelompok umur.
Selain itu, hanya empat nama yang berusia di atas 25 tahun, sedangkan sisanya merupakan pemain muda. Rataan usia pemain Timnas Indonesia saat ini adalah 22,4 tahun.
Disiplin
Keberanian Shin Tae-yong ini mendapat pujian dari media Thailand, Siam Sport. Pelatih asal Korea Selatan itu dianggap terlalu berani, karena menghilangkan pemain-pemain veteran dari skuad Timnas Indonesia.
"Kedatangan Shin Tae-yong di Indonesia tujuannya sudah jelas yakni untuk membuat generasi baru yang mengombinasikan antara kedisiplinan dan ketegasan. Banyak pemain lama yang keluar dari tim. Termasuk pada mereka yang tidak disiplin," tulis Siam Sport.
Timnas Indonesia dijadwalkan bertolak ke Dubai, Uni Emirat Arab, pada Senin (17/5/2021) dini hari WIB. Sebelum melakoni tiga laga sisa di Kualifikasi Piala Dunia 2022, Timnas Garuda bakal melakoni dua laga uji coba.
3 Laga Krusial
Timnas Indonesia akan melakoni tiga pertandingan sisa di Kualifikasi Piala Dunia 2022. Laga-laga tersebut sangat krusial meskipun sudah tidak menentukan apapun untuk skuad Garuda.
Timnas Indonesia akan menghadapi Thailand (3/6/2021), Vietnam (7/6/2021), dan Uni Emirat Arab (11/6/2021) pada laga penyisihan Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022. Pertandingan tersebut sangat penting untuk memperbaiki peringkat di ranking FIFA.
Sebelum tiga laga tersebut, Timnas Indonesia akan menjalani dua laga uji coba di Dubai, Uni Emirat Arab. Pasukan Shin Tae-yong itu akan menghadapi Afghanistan (25/5/2021) dan Oman (29/5/2021).
Disadur dari Bola.com (Penulis: Zulfirdaus Harahap/Editor: Rizki Hidayat, 16 Mei 2021)
Baca Ini Juga:
- PSSI Tak Pasang Target Muluk-muluk untuk Timnas Indonesia Saat Bersua Afghanistan dan Oman
- Skandal Yudha Febrian, Ketua Umum PSSI: Dia Bukan Pemain Timnas Indonesia Lagi
- Dugem hingga Dugaan Pelecehan, Hancurnya Karier Yudha Febrian di Klub dan Timnas Indonesia
- Gelandang Timnas Indonesia Optimistis Bisa Kalahkan Thailand, Vietnam, dan UEA
- Kiper Timnas Indonesia akan Tampil Habis-habisan di 3 Partai Sisa Kualifikasi Piala Dunia 2022
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pesan Aji Santoso kepada Pemain Persebaya yang Diboyong ke UEA
Bola Indonesia 17 Mei 2021, 23:48
-
Rombongan Timnas Indonesia Sudah Tiba di Dubai
Tim Nasional 17 Mei 2021, 18:40
LATEST UPDATE
-
Eks Chelsea Ini Bakal Gabung Manchester United di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:22
-
Nasib Tragis 2 Raksasa Afrika: Ketika Nigeria dan Kamerun Gagal ke Lolos Piala Dunia 2026
Piala Dunia 17 November 2025, 16:20
-
Gerard Pique Yakin Timnas Indonesia Suatu Hari Nanti Bakal Lolos ke Piala Dunia
Tim Nasional 17 November 2025, 16:16
-
3 Makanan Indonesia Terfavorit Jay Idzes: Kelezatannya Bikin Kuliner Italia Pun Kalah
Bolatainment 17 November 2025, 16:10
-
Sinyal Pulang Sandro Tonali ke AC Milan Makin Kuat, Ada Klaim Mengejutkan dari Italia
Liga Italia 17 November 2025, 16:07
-
Sir Alex Ferguson Dukung Penuh Ruben Amorim, Doakan Sang Junior Sukses di MU!
Liga Inggris 17 November 2025, 16:07
-
Striker Legendaris MU Beri Wejangan ke Benjamin Sesko Agar Lebih Tokcer, Apa Isinya?
Liga Inggris 17 November 2025, 15:46
-
Inikah Pengganti Altay Bayindir di Skuad Manchester United di 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 15:31
-
Sesko Cedera, MU Impor Striker Lagi dari Jerman?
Liga Inggris 17 November 2025, 15:18
-
Liverpool Dikabarkan Sudah Buka Negosiasi Untuk Gelandang yang Diincar Man United Ini
Liga Inggris 17 November 2025, 15:07
-
Jadwal Lengkap Turnamen Bulu Tangkis BWF 2025: Ayo, Dukung Indonesia!
Bulu Tangkis 17 November 2025, 15:06
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55






















KOMENTAR