
Bola.net - Persebaya Surabaya akan menjamu Barito Putera dalam laga tunda pekan ke-4 Shopee Liga 1 2019 yang disiarkan Indosiar, Selasa (09/7). Persebaya lebih diunggulkan, tapi Barito Putera tak bisa diremehkan.
Dalam laga terakhirnya, di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya, Bajul Ijo menghajar Persib Bandung empat gol tanpa balas. Meladeni Barito Putera di tempat yang sama, tuan rumah ingin melanjutkan tren kemenangan mereka.
Persebaya diunggulkan menang. Dua kemenangan beruntun atas Persela Lamongan dan Persib menjadi barometernya. Namun Persebaya wajib waspada.
Barito Putera memang belum sekali pun meraih kemenangan dalam enam laga yang sudah mereka mainkan di Shopee Liga 1 2019 yang disiarkan Indosiar. Tiga hasil imbang dan tiga kekalahan menempatkan Barito Putera di posisi 15 klasemen dengan poin tiga.
Meski begitu, ada statistik yang menunjukkan bahwa laga ini tidak bakal mudah bagi Persebaya.
Scroll terus ke bawah.
Catatan Pertemuan
Barito Putera memiliki catatan bagus dalam empat pertemuan terakhir dengan Persebaya. Laskar Antasari tiga kali mengungguli Persebaya, dan hanya sekali kalah.
Pada 2017 lalu, Barito Putera bahkan menekuk Persebaya 2-1 di Surabaya.
4 Pertemuan Terakhir:
- Barito Putera vs Persebaya 3-2
- Persebaya vs Barito Putera 1-2
- Persebaya vs Barito Putera 3-2
- Barito Putera vs Persebaya 1-0.
Jika dihitung secara head to head agregat gol pun, Barito Putera masih tetap unggul. Pada Liga 1 2018 , Barito Putera kalah 3-2 di Surabaya. Namun mereka menang tipis di Banjarmasin. Artinya, Barito Putera memiliki agregat gol lebih bagus.
Angin Segar
Barito Putera belum menang, tapi secara perlahan mulai menunjukkan peningkatan. Pergantian pelatih dari Jacksen F Tiago ke Yunan Helmi memberikan sedikit angin segar.
Barito Putera selalu imbang dalam dua laga terakhirnya, yakni 0-0 melawan PSIS Semarang dan 3-3 melawan Perseru Badak Lampung. Namun dua laga itu semuanya adalah laga-laga tandang.
Tren yang cukup apik itu bakal coba diteruskan Barito Putera saat melawat ke markas Persebaya.
Dalam empat pertemuan sebelumnya, Barito Putera ditangani Jacksen F Tiago yang secara emosional ingin membuktikan kapasitasnya sebagai mantan pemain dan pelatih Persebaya. Bagaimana Barito Putera saat ini di tangan sang suksesor Yunan Helmi?
"Saya sebagai asisten Jacksen Tiago pada empat pertandingan itu. Jadi, saya terlibat di dalamnya. Saya tahu apa yang dilakukan Jacksen untuk meraih hasil maksimal. Semoga saya bisa melanjutkan rekor bagus atas Persebaya," papar Yunan Helmi.
Persebaya ingin mencatatkan hat-trick kemenangan. Namun melihat catatan pertemuan dan tren positif Barito Putera, itu sepertinya tidak bakal mudah dilakukan.
Sumber: Bola.com
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Rahasia Kebangkitan Barito Putera di Tangan Yunan Helmi
Bola Indonesia 9 Juli 2019, 23:14
-
Persebaya Sempat Terbawa Irama Permainan Barito Putera
Bola Indonesia 9 Juli 2019, 21:32
-
Pelatih Persebaya Harap Bonek Tak Jadi Spesialis Big Match
Bola Indonesia 9 Juli 2019, 21:27
-
Bermain Sabar, Kunci Barito Putera Imbangi Persebaya
Bola Indonesia 9 Juli 2019, 20:29
-
Highlights Shopee Liga 1 2019: Persebaya Surabaya 2-2 Barito Putera
Open Play 9 Juli 2019, 20:26
LATEST UPDATE
-
Prediksi Brentford vs Sunderland 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 14:37
-
Manchester United Diprediksi Gagal Menang di Kandang Burnley
Liga Inggris 7 Januari 2026, 14:33
-
Real Madrid Tunggu Tawaran di Kisaran Rp195 Miliar untuk Beknya
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:27
-
Robert Lewandowski Masih Menunda Keputusan Masa Depannya di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:18
-
Barcelona vs Athletic Club: 3 Topik Penting jelang Semifinal Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:11
-
Calon Nomor Punggung Joao Cancelo di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 12:42
-
Dua Pemain Binaan Persija Tampil Gemilang, Siap Tantang Persib
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 12:27
-
Prediksi Everton vs Wolves 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 12:13
-
Pelatih Top Liga Prancis Ini Masuk Bursa Manajer Baru Manchester United
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:53
-
Prediksi Crystal Palace vs Aston Villa 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:43
-
Prediksi Bournemouth vs Tottenham 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:23
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58























KOMENTAR