Sejak kembali berlaga di kompetisi ISL, manajemen PT Pagolona Sulawesi Mandiri (PSM) tidak lagi menggunakan Mattoanging sebagai kandang. Hal ini berkaitan dengan tidak adanya kesepakatan antara Yayasan Olahraga Sulawesi Selatan (YOSS) sebagai pengelola stadion Andi Mattalatta dengan manajemen PT PSM terkait sewa stadion.
PT PSM pun memilih Stadion Gelora Mandiri di Pare-Pare sebagai kandangnya. Sayangnya, stadion tersebut belum lulus verifikasi PSSI dan masih perlu direnovasi. Sehingga, PSM pun memilih menggunakan Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) di Surabaya sebagai kandang sementara.
Tim Ayam Jantan dari Timur sudah melakoni empat laga di "kandang" sementara tersebut. Hasilnya, PSM hanya sekali menuai kemenangan lawan Periba Bantul (4-0), dua kali seri masing-masing dengan Putra Samarinda (1-1) dan Persiram Raja Ampat (1-1), serta sekali kalah dari Mitra Kukar (2-0).
"Mungkin memang ini bukan faktor secara langsung, tapi beda rasanya tampil di rumah sendiri dibanding rumah singgahan sementara," begitu ungkapan yang dilontarkan Jenderal Lapangan The Macz Man, Andi Syam Paswah.
Hal senada juga diungkapkan suporter dari kelompok Komunitas VIP Selatan (KVS), Erwinsyah. "Kalau maunya kita, ya PSM kembali ke rumahnya, itu di Mattoanging," ujarnya.
"Semoga manajemen PSM bisa membawa kembali PSM ke Mattoanging. Apalagi, YOSS sekarang sudah mulai melunak dan siap membuka ruang diskusi kembali," lanjutnya.
Sementara itu, pihak YOSS mengaku siap membuka pintu kepada manajemen PT PSM untuk membicarakan ulang tentang pengelolaan stadion. Hal tersebut disampaikan langsung Ketua Dewan Penasehat YOSS, Andi Ilhamsyah Mattalatta.
"Kami terbuka untuk PSM, kita bisa kembali duduk bersama untuk membicarakan sewa menyewa stadion," ujarnya. (nda/dzi)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kenang Wastomi, Bonek Gelar Doa Bersama
Bolatainment 25 Maret 2014, 21:10 -
PSM Belum Terima Undangan YOSS Terkait Stadion Mattoanging
Bola Indonesia 25 Maret 2014, 20:41 -
Suporter Ingin PSM Kembali ke Stadion Andi Mattalatta
Bola Indonesia 25 Maret 2014, 20:37 -
Berkesempatan Jajal Arema Cronus, Arema U-21 Girang
Bola Indonesia 25 Maret 2014, 20:34 -
Nirwan Bakrie Bakal Sambangi Arema Cronus
Bola Indonesia 25 Maret 2014, 20:29
LATEST UPDATE
-
Prediksi BRI Super League: Persita Tangerang vs Semen Padang 4 Oktober 2025
Bola Indonesia 3 Oktober 2025, 23:57 -
Cerita Unik Eks Pemain Akademi MU Gunakan ChatGPT untuk Nego Kontrak
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 23:21 -
Apa Alasan Jude Bellingham Tak Masuk Skuad Timnas Inggris Terbaru?
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 22:58 -
Lamine Yamal Lagi-Lagi Cedera Tulang Kemaluan, Barcelona Dibuat Kelimpungan
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 22:35 -
Daftar Skuad Timnas Inggris Terbaru: Tanpa Bellingham, Foden, dan Grealish
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 21:46 -
Blak-Blakan! Ini Pengakuan Antony Soal Perlakuan Tidak Menyenangkan di MU
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 20:55 -
Membership Eksklusif Beauty & Wellness Hadir Lagi di FimelaXclusive Batch 3!
Lain Lain 3 Oktober 2025, 20:02 -
Eliano Reijnders Optimistis Timnas Indonesia Bisa Tembus Piala Dunia 2026
Tim Nasional 3 Oktober 2025, 18:39 -
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV, MOJI, dan Vidio, 4-5 Oktober 2025
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:47 -
Hansi Flick Dorong Barcelona Rekrut Bintang Bayern Sebelum Liverpool
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 17:32 -
Dilema Kiper Inter Milan: Dua dari Tiga Penjaga Gawang Kontraknya Segera Berakhir
Liga Italia 3 Oktober 2025, 17:09 -
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:03
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR