Tambah Amunisi, Arema FC Berburu Pemain Muda

Tambah Amunisi, Arema FC Berburu Pemain Muda
Pelatih Arema FC, Aji Santoso (c) Fitri Apriani

Bola.net - - Arema FC akhirnya memastikan bakal menambah amunisi pemain muda mereka untuk berlaga di kompetisi Liga 1 mendatang. Hal ini menyusul dipanggilnya tiga pemain mereka ke Timnas U-22, yang akan menggelar pemusatan latihan (TC) jangka panjang ke depannya.

Menurut pelatih Arema FC, Aji Santoso, kuota pemain muda Arema FC berkurang dengan dipanggilnya Hanif Sjahbandi, Bagas Adi Nugroho dan Nasir. Karenanya, untuk menggenapi lagi amunisi mereka, Aji berburu pemain baru.

"Ini untuk mengisi kuota pemain muda," ujar Aji.

Aji menyebut, sangat riskan bagi Arema jika hanya mengandalkan pemain-pemain muda yang mereka miliki saat ini. Pasalnya, dengan regulasi yang ada, tiap tim harus memainkan tiga pemain U-22 dalam tiap pertandingan.

"Lalu jika ada yang cedera, kita harus bermain dengan hanya sepuluh orang," tuturnya.

Pelatih berusia 46 tahun ini mengaku telah berdiskusi dengan tim pelatih tentang cara mengantisipasi hal seperti ini terjadi. Salah satunya, sambung Aji, adalah dengan mengumpulkan pemain-pemain muda potensial.

Selain mengantisipasi regulasi terkait kuota pemain muda, Aji menyebut upayanya mengumpulkan pemain muda juga bakal berguna pada masa mendatang. Jika berkembang, para pemain muda ini bisa jadi tulang punggung Arema pada kompetisi ke depannya.

"Tim pelatih sudah berdiskusi dan lapor ke manajemen mengenai hal ini," tandasnya.


BERITA TERKAIT

KOMENTAR

BERIKAN KOMENTAR

LATEST UPDATE

LATEST EDITORIAL